Menurutnya, pihak kampus akan segera menggelar rapat dewan kode etik yang rencananya akan diadakan pada minggu ini.
Baca Juga: Mahasiswi Diduga Jadi Korban Pelecehan, Seorang Dosen Langsung Diberhentikan
"Sanksi yang diberlakukan tergantung hasil rapat," ucap Kadar.
Sementara itu, Wakil Dekan I Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Suska, Zarkasih, menyebutkan AFF setelah mengakui perbuatannya, dia juga harus siap dengan sanksi yang ditetapkan berdasarkan hasil rapat kode etik.
Zarkasih menambahkan saat percumbuan itu berlangsung, tidak ada dosen yang mengetahuinya karena Zoom untuk dosen dengan mahasiswa berbeda.
"Ini kuliah perdana di semester ini, kuliah umum. Kami tidak tahu apakah sengaja atau tidak. Ada sekitar 1.000 mahasiswa yang ikut Zoom dan dosen tak ada yang tahu," ucap Zarkasih.
Baca Juga: Viral Video Mesum di Tempat Umum, Polisi Kantongi Identitas Pelaku
Sebelumnya, AFF sempat menyangkal terkait perbuatannya melakukan percumbuan dengan seorang pria.
Untuk membantahnya, ia membuat video klarifikasi dan mengaku bahwa akun media sosialnya telah dibajak seseorang sehingga muncul hal yang tidak semestinya.
Namun setelah ditemui oleh pihak dekanat fakultasnya, AFF akhirnya mengakui perbuatannya dan meminta maaf terkait hal itu.
Baca Juga: Mengaku Bercumbu, Perempuan Ini Dihukum 100 Kali Cambuk, Pasangannya Hanya Dicambuk 15 Kali
Sumber : Antara
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.