Kompas TV pendidikan sekolah

Bangga! Siswa SMA Labschool Cibubur Raih 2 Emas dan 3 Perak dalam Thailand Inventor's Day 2024

Kompas.tv - 10 Februari 2024, 03:40 WIB
bangga-siswa-sma-labschool-cibubur-raih-2-emas-dan-3-perak-dalam-thailand-inventor-s-day-2024
Tiga puluh pelajar SMA Labschool Cibubur berhasil meraih penghargaan dalam ajang Internasional Intellectual Property Invention and Technology Exposition (IPITEX) atau Thailand Inventor's Day 2024 di Thailand pada 2-6 Februari 2024. (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Lima tim peneliti muda Indonesia, yang terdiri dari tiga puluh pelajar SMA Labschool Cibubur, berhasil memperoleh dua medali emas, tiga medali perak, dan satu penghargaan khusus dalam ajang Internasional Intellectual Property Invention and Technology Exposition (IPITEX) di Thailand.

Ajang IPITEX, yang juga dikenal sebagai Thailand Inventor's Day 2024, telah diadakan di Bangkok pada 2-6 Februari 2024.

Ajang ini merupakan kompetisi inovasi, riset, dan penemuan teknologi yang diselenggarakan oleh pemerintah Thailand di bawah pengawasan Dewan Riset Nasional Thailand (NRCT).

Partisipasi dalam ajang tahunan ini melibatkan 25 negara dengan 600 karya penelitian dan penemuan.

Peserta berasal dari berbagai negara, termasuk Thailand sebagai tuan rumah, Korea Selatan, China, Iran, Kroasia, Polandia, Arab Saudi, Rusia, Singapura, India, Inggris, Mesir, Jepang, Malaysia, Sudan, Kanada, dan beberapa negara lainnya.

IPITEX juga diikuti oleh partisipasi peneliti mahasiswa, perwakilan dari perusahaan swasta, dan para peneliti dari lembaga riset negara-negara peserta.

Baca Juga: Muhammadiyah dan NU Terima Penghargaan Zayed Award for Human Fraternity 2024 di Abu Dhabi

SMA Labschool Cibubur, sebagai salah satu perwakilan Indonesia, mengirimkan lima tim peneliti yang terfokus pada empat kategori penelitian dan penemuan, yaitu konstruksi, teknologi, personal care, dan perlindungan lingkungan hidup.

Hasilnya, Tim Fibrete yang menemukan konsentrat beton konstruksi dari abu daun bambu, berhasil meraih medali emas.

Sementara Tim Pureverve yang menciptakan pomade atau jel rambut ramah lingkungan berbahan dasar kedelai hitam, tidak hanya meraih medali emas, tetapi juga mendapatkan penghargaan khusus.

Tim A Charm, yang menciptakan aplikasi pengelolaan ternak ayam, berhasil meraih medali perak.

Adapun Tim Maple, yang mempresentasikan penemuan kulit imitasi yang ramah lingkungan dari hasil pemanfaatan kulit apel dan mangga, berhasil meraih medali perak.

Terakhir, Tim Charncorn, yang mempresentasikan cara pemanfaatan limbah jagung untuk pewarna hitam tekstil yang ramah lingkungan, juga berhasil meraih medali perak.

“Perjuangaannya berat selama tiga bulan kami penelitian. Berganti-ganti bahan hingga empat kali, akhirnya penemuan kami berhasil," ujar Daiyandra Jusuf, yang memimpin Tim Pureverve.

"Saya dan tim berhasil menemukan bahan produksi pomade dengan mamanfaatkan kedelai hitam. Pomade kan kita pakai di rambut kita setiap hari. Bedanya, pomade ini ramah lingkungan dan tidak merusak rambut,” imbuhnya.

Baca Juga: Shopee Super Awards 2023 Beri Penghargaan Bagi 33 Brand, Seller, Mitra, UMKM hingga Creator

Keberhasilan para peneliti muda ini disambut dengan sukacita oleh orang tua dan guru pembimbing mereka ketika rombongan tim tiba di tanah air pada Kamis (8/2/2024) malam.

“Ini adalah tahun kelima kami mengirim siswa peneliti ke Thailand Inventor’s Day. Bahagia karena usaha tak mengkhianati hasil," kata Dona Febrianti, yang bersama Satima sekaligus menjadi guru pendamping dalam perjalanan tersebut.

"Penemuan siswa-siswi SMA Labschool Cibubur ini mendapat penghargaan tertinggi di ajang yang diikuti 25 negara dengan 600 karya penelitian dan penemuan. Kami membawa dua medali emas, tiga medali perak, dan satu award khusus,” sambungnya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x