Martin bakal memulai balapan dari grid kedua, setelah membukukan catatan waktu 1 menit 30,245 detik.
Keduanya diyakini akan saling bersaing untuk menjadi juara di balapan ini.
Sementara itu, pembalap Ducati Lenovo lainnya, Elia Bastianini juga bakal memanaskan persaingan.
Ia akan memulai balapan dari grid ketiga, usai mencatatkan waktu 1 menit 30,564 detik.
Baca Juga: Link Live Streaming Sprint Race MotoGP Emilia Romagna 2024 Malam Ini, Mulai Jam 20.00 WIB
Pembalap Ducati Gresini, Marc Marquez harus puas memulai balapan dari tempat ketujuh.
Pasalnya, ia hanya mampu membukukan catatan waktu 1 menit 30,880 detik di kualifikasi.
Meski begitu, Marquez tetap masih berpeluang bisa menang, mengingat pada MotoGP San Marino and Rimini Riviera di sirkuit yang sama tahun ini ia berhasil menang.
LINK LIVE STREAMING
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.