Kompas TV olahraga sepak bola

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Filipina: Calvin Verdonk dan Jay Idzes Starter?

Kompas.tv - 11 Juni 2024, 09:00 WIB
prediksi-susunan-pemain-timnas-indonesia-vs-filipina-calvin-verdonk-dan-jay-idzes-starter
Bek timnas Indonesia Jay Idzes berlaga saat timnas Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0 pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung arno (SUGBK), Kamis (21/3/2024). (Sumber: PSSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia bakal melawan Filipina di laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Duni 2026 Zona Asia. Berikut prediksi susunan pemainnya.

Duel Timnas Indonesia vs Filipina ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (11/6/2024) malam pukul 19.30 WIB.

Mengingat pentingnya laga ini, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menegaskan kemenangan adalah hasil mutlak yang harus diraih Tim Garuda.

Saat ini, Indonesia berada di posisi kedua klasemen Grup F dan wajib meraih poin penuh untuk memastikan diri lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, tanpa memikirkan hasil laga lain antara Irak melawan Vietnam.

“Seperti yang kita tahu, tidak ada tempat lagi untuk kita mundur, tidak boleh juga kita mundur dari sini,” kata STY dalam konferensi pers, Senin (10/6/2024).

“Filipina meski gagal lolos pasti akan berjuang keras melawan Indonesia. Demikian pula kami akan bekerja semaksimal mungkin agar bisa memberikan kemenangan kepada para fans sepak bola Indonesia,” tegasnya.

Untuk susunan pemain, Shin Tae-yong menyebut bahwa skuad utamanya tidak akan jauh berbeda dari laga sebelumnya.

Namun, Timnas Indonesia dipastikan tak akan diperkuat Jordi Amat yang mendapatkan kartu merah saat melawan Irak.

Untuk sebelas utama di laga Timnas Indonesia vs Filipina, Shin Tae-yong bakal memakai formasi andalannya 3-4-3.

Posisi penjaga gawang kemungkinan besar masih akan dipercayakan kepada Ernando Ari.

Baca Juga: Pelatih Timnas Filipina, Thomas Saintfiet Akui Indonesia Lawan yang Tangguh! Ini Strategi The Azkals

Meski begitu, ada pula peluang Shin Tae-yong menurunkan kiper lainnya yaitu Adi Satryo atau Nado Arga Winata, usai kesalahan yang dilakukan Ernando saat lawan Irak.

Di trio lini belakang, dengan absennya Amat, Jay Idzes bisa dipastikan akan turun sebagai starter.

Pemain yang baru saja membawa Venezia lolos ke Serie A itu bakal didampingi oleh Rizky Ridho dan Justin Hubner di formasi tiga bek.

Sebagai duet gelandang tengah, Nathan Tjoe-A-On mungkin akan diistirahatkan dulu oleh Shin Tae-yong untuk memberi tempat Ivar Jenner berdampingan dengan Thom Haye.

Di posisi bek sayap kanan, Asnawi Mangkualam dan Sandy Walsh fit diturunkan untuk laga malam nanti.

Sementara di bek sayap kiri, laga melawan Filipina bisa menjadi debut bagi Calvin Verdonk berseragam Timnas Indonesia.

Verdonk yang menjadi pemain utama di klub Eredivisie Belanda, NEC Nijmegen, akan dicoba oleh STY dengan Shayne Pattynama atau Pratama Arhan sebagai pengganti.

Untuk lini serang, trio Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick tetap jadi pilihan utama.

Ketiganya diharapkan semakin padu dalam penyerangan dan mencetak gol ke gawang Filipina.

Pemain macam Egy Maulana Fikri, Yakob Sayuri dan Ricky Kambuaya bisa jadi opsi lain untuk STY masukkan di babak kedua.

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia

Timnas Indonesia (3-4-3): Ernando Ari; Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner; Thom Haye, Ivar Jenner, Sandy Walsh, CalvIn Verdonk; Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick  

Baca Juga: Kisah Timnas Palestina Berjuang Demi Lolos ke Piala Dunia 2026 di Tengah Serangan Israel di Gaza


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x