Kompas TV olahraga sepak bola

Bawa Venezia ke Final Promosi Serie A, Jay Idzes Absen di Laga Timnas Indonesia vs Tanzania

Kompas.tv - 25 Mei 2024, 15:32 WIB
bawa-venezia-ke-final-promosi-serie-a-jay-idzes-absen-di-laga-timnas-indonesia-vs-tanzania
Bek timnas Indonesia Jay Idzes berlaga saat timnas Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0 pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung arno (SUGBK), Kamis (21/3/2024). (Sumber: PSSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jay Idzes kemungkinan besar bakal absen di laga uji coba Timnas Indonesia vs Tanzania pada 2 Juni mendatang.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia akan melakoni laga uji coba melawan Tanzania pada Minggu (2/6/2024) di Stadion Madya, Jakarta.

Pertandingan yang dijadwalkan kickoff pukul 16.00 WIB ini merupakan ajang pemanasan sebelum tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dalam laga uji coba ini, Timnas Indonesia dipastikan tanpa tiga pemain kunci yaitu Elkan Baggot, Ramadhan Sananta, dan Witan Sulaeman. Ketiga pemain tersebut tidak dibawa oleh pelatih Shin Tae-yong. Selain itu, Jay Idzes juga berpotensi absen.

Idzes kemungkinan besar akan absen karena klubnya, Venezia, masih melakoni laga play-off Serie B demi tiket ke Serie A. 

Venezia berhasil menembus final play-off setelah mengalahkan Palermo dengan skor 2-1 (agregat 3-1) pada Sabtu (25/5/2024). 

Final play-off Serie B akan digelar dalam dua leg pada Kamis 30 Mei dan Minggu 2 Juni. Dengan jadwal tersebut, maka hampir dipastikan Idzes absen pada laga uji coba melawan Tanzania.

Idzes yang merupakan salah satu pemain kunci selalu tampil penuh dalam dua laga play-off dan telah bermain sebanyak 28 kali serta mencetak 3 gol untuk Venezia pada musim 2023/2024 di semua kompetisi. 

Baca Juga: Witan Akan Doakan Timnas Saat Ibadah Haji Nanti

Meski bakal absen lawan Tanzania, Idzes diperkirakan bisa bermain di laga sesungguhnya saat melawan Irak pada 6 Juni di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Untuk uji coba lawan Tanzania, Timnas Indonesia sebenarnya pernah bertemu sekali sebelumnya dengan tim asal Afrika itu.

Pada 14 September 1997, Timnas Indonesia yang dilatih Henk Wullems berhasil menang dengan skor 3-1 saat menjamu Tanzania di Stadion Siliwangi, Bandung. 

Tiga gol Timnas Indonesia waktu itu dicetak oleh Kurniawan Dwi Yulianto dan Fakhri Husaini.

Dengan berbekal catatan kemenangan tersebut, Timnas Indonesia diharapkan mampu melanjutkan tren positifnya dalam laga melawan Tanzania.

Pertandingan ini juga menjadi kesempatan bagi tim asuhan Shin Tae-yong untuk menguji kekuatan dan strategi sebelum bertarung di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Memberikan waktu bermain untuk pemain lain tentu menjadi opsi bijak yang bisa diambil Shin Tae-yong ketika laga menghadapi Tanzania.

Head to Head Timnas Indonesia vs Tanzania

Laga Persahabatan

Stadion Siliwangi, Bandung

14/9/1997 - Indonesia 3-1 Tanzania (Fakhri Husaini 22' dan Kurniawan Dwi Yulianto 28', 83') - (Edibilly Lunyamila 23').

Prediksi Line-up Timnas Indonesia vs Tanzania

Timnas Indonesia (3-4-3)
Ernando; Jordy Amat, Rizky Ridho, Justin Hubner; Pratama Arhan, Ivar Jenner, Thom Haye, Asnawi Mangkualam; Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, Marselino Ferdinan. 

Baca Juga: Skenario Kelolosan Timnas Indonesia ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia


 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x