Kompas TV olahraga sepak bola

Jelang Indonesia vs Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U23, Garuda Muda Bidik Tiket Olimpiade Paris

Kompas.tv - 25 April 2024, 09:36 WIB
jelang-indonesia-vs-korea-selatan-di-8-besar-piala-asia-u23-garuda-muda-bidik-tiket-olimpiade-paris
Pelatih Timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong, dalam konferensi pers jelang laga perempat final Piala Asia U23 2024 kontra Korea Selatan, Rabu (24/4/2024). (Sumber: PSSI)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Edy A. Putra

"Laga kedua melawan Australia, itu mungkin lawan terberat dan tersulit selama fase grup. Tapi kami punya mental dan keinginan yang kuat, serta pemain melakukan yang terbaik. Faktor itulah yang membuat kami bisa raih hasil positif."

Baca Juga: Timnas U23 Indonesia vs Korea Selatan: Shin Tae-yong Waspadai Keunggulan Fisik Lawan

"Laga ketiga melawan Yordania, sebelum kami melawan mereka, kami hanya butuh satu poin saja untuk bisa lolos ke babak perempat final," tuturnya. 

"Tapi saya tahu keputusan itu merupakan yang tersulit, jadi saya katakan ke pemain saya, jangan berharap hasil imbang, itu adalah pemikiran yang bahaya, jadi kita harus memenangkan laga," cerita Shin.

Baca Juga: Timnas U23 Indonesia vs Korea Selatan: Shin Tae-yong Merasa Sulit Lawan Negaranya Sendiri

Gelandang Rizky Ridho pun optimistis timnya bakal mengalahkan Korea Selatan. Ia mengatakan kekecewaan skuadnya terhadap wasit pada laga perdana lawan Qatar sudah berlalu. Kini, segenap anggota skuad fokus untuk meraih kemenangan demi mewujudkan impian lolos ke Olimpiade Paris.

"Waktu lawan Yordania, saya dan teman-teman bertekad tidak ingin bermain imbang, kita harus menang, karena ini sangat berbahaya kalau kita hanya imbang, bisa-bisa malah kita kalah," tegas Ridho.

Indonesia vs Korea Selatan Diprediksi Sengit

Duel kontra Korea Selatan diprediksi akan berjalan sengit. Indonesia tampil sebagai runner-up Grup A, sementara Korea Selatan menjadi juara Grup B dengan raihan sempurna 9 poin dari 3 laga.

Namun, Shin Tae-yong mengeklaim timnya punya keuntungan dari segi fisik karena mendapat waktu istirahat lebih lama satu hari dibanding Korea Selatan yang baru menyelesaikan laga pemungkas Grup B melawan Jepang pada Senin (22/4) malam.

"Dan saya benar-benar tahu sekali lawannya (Korsel) seperti apa," ujar mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut.

Tiga tim teratas Piala Asia U23 2024 akan lolos langsung ke Olimpiade Paris. Sementara peringkat keempat akan menantang wakil Afrika, Guinea, pada playoff 9 Mei nanti untuk memperebutkan satu tiket yang tersisa.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x