Baca Juga: Hasil Liga 1 Malam Ini: Persija Kalah oleh Madura United, Arema FC Menang 2-3 atas RANS Nusantara
Indonesia meraih gelar juara ganda putra pada dua edisi terakhir All England. Fajar/Rian menjadi juara pada 2023, dan Fikri/Bagas menjadi juara pada tahun sebelumnya.
Bahkan, ganda putra Indonesia mampu menyabet empat gelar dalam lima edisi terakhir All England.
Hasil undian atau drawing wakil Indonesia di sektor-sektor lainnya dapat dilihat di bawah ini.
Hasil Drawing Wakil Indonesia di All England 2024
Tunggal Putra
- Anthony Sinisuka Ginting (5) vs Chia Hao Lee (Chinese Taipei)
- Jonatan Christie vs Chou Tien Chen (Chinese Taipei)
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Priyanshu Rajawat (India)
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung (7) vs Yeo Jia Min (Singapura)
Ganda Putra
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (7) vs Fang Chih Lee/Fang Jen Lee (Chinese Taipei)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India/1)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei)
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Alexander Dunn/Adam Hall (Scotlandia)
Ganda Putri
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India)
Ganda Campuran
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong/8)
- Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Jiang Zen Bang/Wei Ya Xin (China/5)