Kompas TV olahraga sepak bola

Link Live Streaming Persebaya vs Bhayangkara Jam 15.00 WIB: Andalan Timnas Indonesia Siap Diturunkan

Kompas.tv - 4 Februari 2024, 14:17 WIB
link-live-streaming-persebaya-vs-bhayangkara-jam-15-00-wib-andalan-timnas-indonesia-siap-diturunkan
Laga Persik vs Persebaya dalam pekan ke-17 Liga 1 Indonesia 2023-2024 pada Jumat (27/10/2023). (Sumber: Ahmad Zilky/KOMPAS.com)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Vyara Lestari

SURABAYA, KOMPAS.TV - Persebaya Surabaya sudap siap menurunkan andalan Timnas Indonesia ketika menghadapi Bhayangkara Presisi di lanjutan Liga 1.

Laga Persebaya vs Bhayangkara akan dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (4/2/2024).

Kickoff akan dimulai jam 15.00 WIB, dan link live streaming Persebaya vs Bhayangkara akan disertakan di akhir artikel.

Baca Juga: Jepang Disingkirkan Iran 1-2 dari Piala Asia 2023, Hajime Moriyasu Merasa Bersalah

Kiper utama Timnas Indonesia, Ernando Ari sudah bisa diturunkan pelatih Persebaya Paul Munster di laga ini.

Ernando baru menjadi bagian dari Timnas Indonesia di babak 16 besar Piala Asia 2023 di Qatar.

Ia pun mengaku sudah tak sabar untuk kembali berlaga dengan Bajul Ijo.

“Merasa senang sekali bisa kembali bersama Persebaya. Saya pasti kangen dengan performa baru, saya ingin mengeluarkan segala kemampuan saya,” katanya dikutip laman resmi Persebaya.

“Banyak belajar di turnamen Piala Asia kemarin, ingin saya tularkan di Persebaya,” tambahnya.

Selain Ernando, Toni Firmansyah yang bergabung dengan Timnas Indonesia U20 juga sudah kembali.

Sementara itu, Paul Munster mengatakan timnya harus lebih kejam lagi di pertahanan lawan, setelah pada pekan lalu ditahan imbang PSIS 1-1.

“Saya tentu saja tidak suka hasil seri, namun itulah yang terjadi di lapangan,” ujar mantan pembesut Bhayangkara dan Timnas Vanuatu itu.

“Namun, juga harus dilihat anak-anak sebenarnya bermain bagus, menciptakan begitu banyak peluang gol, itu yang harus kami perbaiki di laga berikutnya, agar tercipta lebih banyak gol,” sambungnya.

Sementara itu, pelatih Bhayangkara Mario Gomez mengakui ini bukan menjadi pertandingan yang mudah.

Baca Juga: Hasil Piala Asia 2023: Pulangkan Jepang, Iran Lolos ke Semifinal

Meski Bajul Ijo gagal menang di 10 laga terakhir, Gomez melihat duel akan berjalan ketat.

“Persebaya adalah tim yang sangat kuat, pertahanan mereka juga bagus. BRI Liga 1 ini berjalan ketat, Anda bisa menang atau kalah dengan tim mana pun,” katanya.

“Persebaya juga tim yang sangat kuat di kandang. Ekspektasi kami sangat tinggi dan kami harus menang. Kami sangat membutuhkan tiga poin,” lanjut eks pembesut Persib itu.

LINK LIVE STREAMING

Berikut ini link live streaming Persebaya vs Bhayangkara.

DI SINI


 

 




Sumber : Persebaya.id/ligaindonesiabaru.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x