Kompas TV olahraga sepak bola

Timnas Indonesia vs Irak: Garuda Belum Pernah Kalah di Laga Pembuka Piala Asia

Kompas.tv - 14 Januari 2024, 15:05 WIB
timnas-indonesia-vs-irak-garuda-belum-pernah-kalah-di-laga-pembuka-piala-asia
Skuad Timnas Indonesia saat menghadapi Libya di laga uji coba, Selasa (2/1/2024). (Sumber: PSSI)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia akan mengawali petualangannya di Piala Asia 2023 dengan melawan Irak, Senin (15/1/2024) di Stadion Ali bin Ahmed, Al Rayyan, Qatar. 

Ini merupakan penampilan perdana skuad Garuda di Piala Asia dalam 16 tahun terakhir sejak menjadi tuan rumah pada 2007 silam. 

Total, Indonesia sudah lima kali lolos ke turnamen sepak bola antar negara Asia ini.

Dari empat kesempatan sebelumnya, Indonesia belum pernah mampu lolos dari fase penyisihan grup. 

Kendati demikian, Indonesia punya rekor apik saat melakoni pertandingan pertama Piala Asia. 

Sejak debutnya di Piala Asia 1996, skuad Garuda belum pernah kalah di laga perdana fase grup. 

Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Indonesia Terbawah di Grup D Piala Asia 2023, Shin Tae-Yong Melihatnya Positif

Pada Piala Asia 1996, Timnas Indonesia bermain imbang 2-2 kontra Kuwait.

Empat tahun setelahnya, skuad Garuda yang saat itu dilatih Nandar Iskandar juga meraih hasil seri tanpa gol kontra Kuwait. 

Kemudian, di Piala Asia 2004, Indonesia sukses meraih kemenangan di laga pembuka.

Saat itu, Indonesia mampu menang 2-1 atas Qatar via gol-gol Budi Sudarsono dan tendangan roket Ponaryo Astaman. 

Indonesia juga kembali meraih kemenangan di laga perdananya di Piala Asia 2007.

Kala itu, skuad Garuda arahan Ivan Kolev menang 2-1 atas Bahrain lewat gol Budi Sudarsono dan Bambang Pamungkas. 

Baca Juga: Kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia: Mampukah Shin Tae-yong Ungguli 3 Pelatih Sebelumnya?

Kontras dengan Indonesia, lawan Indonesia kali ini, Irak punya rekor yang kurang baik saat menjalani laga pembuka Piala Asia. 

Dari delapan kesempatan, Irak telah menelan 3 kekalahan, 1 hasil seri, dan 4 kemenangan di laga perdana fase grup Piala Asia. 

Walau demikian, Irak punya catatan apik saat berhadapan dengan Indonesia.

Kedua kesebelasan juga baru saja berduel di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November 2023 lalu.

Dari duel terakhir tersebut, Irak menang dengan skor telak 5-1. 

Melansir data 11v11, Indonesia sudah tujuh kali berduel dengan Irak.

Hasilnya, Garuda telah menelan enam kekalahan dan satu kali bermain sama kuat. 

Rekor Timnas Indonesia di Laga Pembuka Piala Asia

  • Indonesia vs Kuwait 2-2
  • Kuwait vs Indonesia 0-0
  • Qatar vs Indonesia 1-2
  • Indonesia vs Bahrain 2-1

Head to Head Timnas Indonesia vs Irak

  • 16 Maret 1973 Irak vs Indonesia 1-1 (Kualifikasi Piala Dunia 1974)
  • 21 Maret 1973 Indonesia vs Irak 2-3 (Kualifikasi Piala Dunia 1974)
  • 17 Juli 1977 Irak vs Indonesia 0-2 (Turnamen Merdeka)
  • 17 Juli 1978 Indonesia vs Irak 0-4 (Turnamen Merdeka)
  • 23 November 1996 Irak vs Indonesia 4-0 (Uji Coba)
  • 19 November 2013 Indonesia vs Irak 0-2 (Kualifikasi Piala Asia 2015)
  • 16 November 2023 Irak vs Indonesia 1-5 (Kualifikasi Piala Dunia 2026)




Sumber : Kompas TV/11v11/AFC




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x