Kompas TV olahraga sepak bola

Soal Seleksi Timnas U17, Erick Thohir: Tim Ini Disiapkan untuk Piala Dunia U17 2023 dan U20 2025

Kompas.tv - 15 Juli 2023, 20:05 WIB
soal-seleksi-timnas-u17-erick-thohir-tim-ini-disiapkan-untuk-piala-dunia-u17-2023-dan-u20-2025
Ketua Umum PSSI Erick Thohir. (Sumber: PSSI)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Edy A. Putra

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan para pemain yang nantinya lolos seleksi Timnas U17 tidak hanya disiapkan untuk berlaga di Piala Dunia U17 2023 tetapi juga Piala Dunai U20 2025.

"Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, PSSI merubah konsep untuk rekrutmen Tim U17 yang akan disiapkan untuk Piala Dunia U17. Selain untuk persiapan Piala Dunia U17, tim ini disiapkan untuk jangka panjang yaitu untuk Piala Dunia U-20 di tahun 2025," katanya di Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (14/7/2023).

"Maka dari itu, selain dari tim yang saat Ini sedang melakukan TC (pemusatan latihan/training camp) di Jakarta, PSSI juga memberi kesempatan kepada talenta-talenta di 12 kota dan sekitarnya untuk bisa memberikan yang terbaik untuk menjadi bagian dari tim nasional Indonesia," sambungnya dikutip dari laman resmi PSSI.

Pada Jumat, Erick Thohir meninjau langsung seleksi calon pemain Timnas U17 Indonesia di Lapangan Atletik, Jakabaring Sport City (JSC), Palembang.

Ia didampingi Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali, anggota Komite Eksekutif Endri Erawan, Sumardji, Muhammad, dan Vivin Sungkono, lalu Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri, serta pelatih Timnas U17, Bima Sakti.

Baca Juga: Ketum PSSI Erick Thohir Cari Pesepak Bola Muda Potensial di 12 Kota

"Presiden Jokowi juga memerintahkan untuk mengapresiasi peserta yang ikut kegiatan seleksi ini dengan diberikan tiket gratis nonton pertandingan Piala Dunia U17 nanti," ungkap Erick.

PSSI telah memulai proses seleksi Timnas U17 Indonesia di 12 kota untuk persiapan Piala Dunia U17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Jawa Barat, pada Rabu (12/7/2023).

Seleksi kemudian akan dilanjutkan ke berbagai kota hingga 30 Juli 2023.

Baca Juga: Polemik JIS Jadi Venue Piala Dunia U17 2023, PSSI: Kami Tak Pernah Menyebut Tidak Layak

Jadwal Lengkap Seleksi Timnas U17

 

PSSI menggandeng sejumlah klub dalam proses seleksi Timnas U17 di 12 kota. Berikut jadwal lengkap seleksi Timnas U17 PSSI: 

  • Persib Bandung - Stadion Si Jalak Harupat, 12 Juli 2023
  • Sriwijaya FC Palembang - Lapangan Atletik 1 Jakabaring, 14 Juli 2023 
  • Bali United - Lapangan Purnama Gianyar, 15-16 Juli 2023
  • Persita Tangerang - Indomilk Arena, 16 Juli 2023
  • Borneo FC Samarinda - Borneo Training Center, 22 Juli 2023 
  • Persija Jakarta - Persija Sport Center, 22 Juli 2023
  • Persis Solo - Stadion Sriwedari, 23 Juli 2023
  • Barito Putera Banjarmasin - Stadion Demang Lehman, 23 Juli 2023
  • Sada Sumut FC - Lapangan USU Medan, 29 Juli 2023
  • Persebaya Surabaya - Gelora 10 November, 29 Juli 2023
  • Sulut United FC - Stadion Klabat Manado, 29 Juli 2023
  • PSM Makassar - lokasi belum dimumkan, 30 Juli 2023

Spesifikasi Pemain Timnas U17 yang Dicari PSSI 

Dikutip dari unggahan di akun Instagram centang biru PSSI pada Kamis (13/7/2023), berikut spesifikasi pemain yang dibutuhkan untuk skuad Garuda U17: 

1. Tahun kelahiran Januari 2006-Desember 2007 

2. Postur 170-185 cm 

3. Mental kuat, mampu mengatasi tekanan 

4. Disiplin: memiliki keyakinan dan komitmen yang kuat 

5. Koordinasi prima: mampu melakukan gerakan ekstrem dalam kecepatan tinggi 

6. Skill: menguasai beragam variasi teknik dan skill sepak bola 

7. Kekuatan otot: mampu melakukan gerakan secara eksplosif 

8. Kognitif: memiliki kemampuan reading the gamemaking decision, dan quick action 

9. VO2max: rata-rata 60-65 (defenders: 56-60, midfielders: 63-67, attackers: 57-61)


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x