Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Madura United vs PSM, Skor 1-3: Juku Eja Juara Liga 1 2022-23!

Kompas.tv - 31 Maret 2023, 22:49 WIB
hasil-madura-united-vs-psm-skor-1-3-juku-eja-juara-liga-1-2022-23
Hasil Madura United vs PSM Makassar dalam laga pekan 32 Liga 1 2022-23 berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan Juku Eja. Hasil ini memastikan PSM juara Liga 1 2022-23. . (Sumber: ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Vyara Lestari

PSM kembali selamat dari serangan intens Madura. Reza Arya membuat penyelamatan gemilang dari sundulan Beto Goncalves pada menit 15. 

Kendati kedua kesebelasan memiliki sejumlah peluang tambahan untuk mencetak gol, babak pertama berakhir dengan skor 0-2 untuk keunggulan PSM Makassar. 

Usai turun minum, PSM yang hanya menunggu 45 menit lagi untuk menyegel gelar, berhasil memperlebar keunggulan secara cepat. 

Pada menit 48, Kenzo Nambu sukses merebut bola dari Zulfiandi dan melepaskan tendangan chip yang menggetarkan jala gawang Rendy Oscario untuk ketiga kalinya dalam laga ini. 

Baca Juga: Yang Dibutuhkan PSM Makassar untuk Segel Gelar Juara Liga 1 2022-23

Berselang dua menit kemudian, usaha Madura United untuk memperkecil ketertinggalan akhirnya berbuah pada menit 50. Madura memangkas jarak skor lewat sundulan Hugo Jaja.

Dewi keberuntungan menemani skuad PSM Makassar malam ini. Pada menit 64, dua kali peluang dari Madura United hanya membentur mistar dan tiang gawang. 

Namun, hingga laga berakhir, skor 1-3 tidak berubah. PSM berhak pulang dengan tiga poin tambahan sekaligus gelar juara Liga 1 2022-23. 

Susunan Pemain Madura United vs PSM

Madura United: 21-Rendy Oscario; 15- Dodi Alexvan Dijn, 15-Hasyim Kipuw, 4-Cleberson, 26-Novan Sasongko, 6-Lee Yu-jun, 35-Zulfiandi, 50-Jaja, 8-Esteban Vizcarra, 9-Beto Goncalves, 11-Lulinha.

Pelatih: Rakhmat Basuki.

PSM Makassar: 30-Reza Arya Pratama, 5-Erwin Gutawa, 4-Yuran Fernandes, 27-Safruddin Tahar, 22-Yakob Sayuri, 88-Ananda Raehan, 45-Akbar tanjung, 39-Kenzo Nambu, 11-Yance Sayuri, 80-Wiljan Pluim, 10-Everton.

Pelatih: Bernardo Tavares.


 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x