Kompas TV olahraga sepak bola

Klasemen Piala AFF 2022: Begini Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal

Kompas.tv - 29 Desember 2022, 21:56 WIB
klasemen-piala-aff-2022-begini-skenario-timnas-indonesia-lolos-ke-semifinal
Klasemen Piala AFF 2022 dan skenario Timnas Indonesia untuk lolos ke semifinal. (Sumber: PSSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

Melengkapi tiga besar ada Kamboja yang punya 6 poin berkat kemenangan atas Filipina dan Brunei. 

Thailand, Indonesia, dan Kamboja menjadi tiga tim yang berpeluang lolos ke semifinal Piala AFF 2022. 

Sementara Filipina yang duduk di peringkat keempat dipastikan tersingkir karena sudah tidak mungkin mengungguli raihan poin Thailand dan Indonesia. 

Brunei menjadi tim terbawah dengan nol poin dan catatan selisih gol minus 20.

Klasemen Grup A Piala AFF 2022. (Sumber: AFF)

Baca Juga: Komentar Jokowi usai Tonton Indonesia vs Thailand: yang Penting Bisa Lolos Semifinal, Masuk Final

Dengan klasemen terbaru Piala AFF 2022 tersebut, Indonesia bisa memastikan diri lolos ke babak selanjutnya jika bisa mengalahkan atau imbang melawan Filipina di laga terakhir. 

Namun, skuad Garuda juga masih bisa lolos apabila kalah asalkan hasil di laga lain yang mempertemukan Thailand vs Kamboja menguntungkan untuk Indonesia. 

Berikut beberapa skenario kelolosan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2022:

  1. Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022 jika menang atau imbang lawan Filipina.
  2. Indonesia lolos ke semifinal sebagai juara Grup A jika menang atas Filipina, sedangkan Thailand gagal mengalahkan Kamboja.
  3. Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022 meski kalah dari Filipina, asalkan tidak lebih dari tiga gol, sedangkan laga Thailand vs Kamboja berakhir imbang.
  4. Jika Kamboja bisa mengalahkan Thailand dan Indonesia kalah dari Filipina, skuad Garuda bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai runner-up dengan catatan Thailand kalah dengan skor lebih besar dari Indonesia. 

Baca Juga: Beredar Video di Twitter, Perjalanan ke GBK, Bus Timnas Thailand Dikerumuni Suporter, Kaca Bus Retak


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x