Pada gim pertama, Jojo mampu unggul sangat telak atas Ginting dengan skor 21-6.
Namun, Ginting yang tak mau kalah mampu bangkit di dua gim selanjutnya dengan kemenangan 10-21 dan 9-21.
Dari sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Fadia Silva Ramadhanti turut mencatatkan kemenangan di laga perdana BWF World Tour Finals 2022.
Menghadapi ganda Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, Apriyani/Fadia menang 23-21 dan 21-19.
Baca Juga: Selamat! Fajar dan Rian Raih Gelar Penghargaan BWF 2022
Kemenangan ini menjadi revans bagi Apriyani/Fadia di mana pada Prancis Open 2022 lalu, mereka kalah dari Tan/Muralitharan di babak 32 besar.
Dengan sudah ada empat wakil Indonesia yang bertanding, selanjutnya masih ada dua wakil Merah Putih lainnya yang akan berlaga di BWF World Tour Finals 2022 hari ini
Dua wakil tersebut adalah Rinov Rivaldy/Pitha H. Mentari di sektor ganda campuran serta Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang akan turun di sektor ganda putra.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (23-21 dan 21-9)
Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yu Fei (21-9, 14-21 dan 21-16)
Jonatan Christie vs Anthony Sinisuka Ginting (21-6, 10-21 dan 9-21)
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Choi Sol Gyu/Kim Won Ho (23-21 dan 21-17)
Baca Juga: BWF World Tour Finals 7-12 Des 2022: Jadwal, Hasil Drawing & Live Streaming
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.