Pria yang sudah melatih Belgia selama enam tahun itu menegaskan, pertandingan melawan Kroasia adalah yang terakhir baginya.
"Ini adalah pertandingan terakhir saya. Ini emosional seperti yang bisa Anda bayangkan," kata Martinez seusai pertandingan dikutip dari The Independent.
Baca Juga: Hasil Kroasia vs Belgia: Imbang tanpa Gol, Kevin De Bruyne dkk Tersingkir
Ia menambahkan, meski Belgia tersingkir, timnya bisa keluar dengan kepala tegak.
Martinez juga mengatakan bahwa generasi emas Belgia yang sekarang akan membawa dampak bagus bagi generasi yang selanjutnya.
"Tidak mudah memenangkan pertandingan di Piala Dunia. Kami bukan diri kami sendiri di game pertama, kami pantas kalah di game kedua kami,” tutur Martinez.
“Hari ini kami siap, kami menciptakan peluang, dan hari ini tidak ada penyesalan. Kami keluar tapi kami bisa pergi dengan kepala tegak," ucapnya.
"Anda lihat Youri Tielemans dan pemain muda lainnya - generasi emas sedang melakukan sesuatu untuk membawa generasi berikutnya," lanjutnya.
“Bukan soal nama yang ada di lapangan, warisan bisa ditinggalkan dalam banyak hal," pungkas Martinez.
Baca Juga: Klasemen Akhir Grup F Piala Dunia 2022: Maroko dan Kroasia Benamkan Belgia
Sumber : Kompas TV/The Independent
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.