Indra menyebutkan, dari antara pemain-pemain tersebut, baru Witan Sulaeman yang memastikan bisa berpartisipasi dalam TC Timnas Indonesia.
"Witan kalau tidak salah bergabung pada 4 Desember 2022," ungkap mantan pelatih Bali United itu.
"Untuk Egy, mungkin baru ada kabar besok. Kabar pemain lain termasuk Elkan Baggott nanti akan disampaikan oleh Shin Tae-yong," tutup Indra Sjafri.
Baca Juga: Demi Fokus di Piala AFF 2022, Shin Tae-yong Persingkat TC Timnas U20 di Spanyol
Piala AFF 2022 akan dihelat pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.
Di ajang tersebut, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama juara bertahan Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam.
Indonesia akan berhadapan dengan Kamboja pada laga perdana mereka di Grup A, tanggal 23 Desember 2022, yang hingga saat ini laga tersebut rencananya digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Tiga hari berselang, Indonesia giliran bertandang untuk menghadapi tuan rumah Brunei Darussalam yang akan berkandang di Stadion Kuala Lumpur (KLFA), Malaysia.
Selanjutnya, Fachrudin Aryanto dkk bakal menjamu Thailand, 29 Desember 2022 serta, terakhir, menantang Filipina di kandang mereka pada 2 Januari 2023.
Baca Juga: Stadion Patriot Candrabagha Jadi Kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
Sumber : Antara
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.