"Kami tidak ingin terlihat selama turnamen," kata Hummel. “Kami mendukung tim nasional Denmark sepenuhnya, tetapi itu tidak sama dengan mendukung Qatar sebagai negara tuan rumah.”
Baca Juga: Sebelum Piala Dunia 2022 Qatar, Presiden FIFA Gianni Infantino akan Hadir di KTT G20 Bali
Denmark, yang mencapai semifinal di Euro 2020, telah menjadi salah satu dari 32 tim Piala Dunia yang kemungkinan besar akan mengambil sikap tegas melawan Qatar.
Denmark juga bergabung dengan kampanye yang diluncurkan Eropa pekan lalu untuk para kapten Timnas mengenakan ban lengan "One Love" berbentuk hati dan berwarna-warni di pertandingan Piala Dunia.
Qatar mendapat banyak kritikan dalam sedekade terakhir karena perlakuan mereka terhadap pekerja migran yang sebagian besar dari Asia Selatan.
Para pekerja tersebut dibutuhkan untuk membangun stadion, jalur metro, jalan dan hotel senilai puluhan miliar dolar, namun ada pekerja yang haknya belum dipenuhi.
Pemerintah Qatar sendiri mengatakan akan membayar semua gaji dan tunjangan yang tertunda kepada para pekerja tersebut serta tengah melakukan reformasi dalam undang-undang perburuhan.
Pada Piala Dunia 2022 mendatang, Denmark tergabung di Grup D bersama Prancis, Australia dan Tunisia.
Laga pertama Christian Eriksen dan kawan-kawan akan dihelat pada 22 November melawan Tunisia di Stadion Kota Pendidikan, Al Rayyan.
Baca Juga: Qatar Peringatkan agar Penggemar Piala Dunia Tidak Selundupkan Alkohol ke Negaranya
Sumber : Associated Press
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.