Di musim 2020/2021, Fabio Vieira kemudian mampu menjadi bagian dari skuad utama di mana ia mencetak tiga gol dalam 29 penampilan di semua kompetisi.
Penampilan Fabio Vieira semakin bersinar di musim 2021/2022.
Dia menjelma sebagai sosok penting di lini tengah FC Porto dengan mencatatkan enam gol dan 14 assist dalam 27 pertandingan.
Baca Juga: Victor Osimhen Tolak Komentari Rumor Arsenal dan Manchester United
FC Porto pun dibawanya memenangkan gelar Liga Primera Portugal dan Piala Liga.
Di kancah internasional, Vieira masuk dalam tim terbaik turnamen untuk Kejuaraan U-19 UEFA saat Portugal finis sebagai runner-up.
Pada 2021, dia sekali lagi masuk dalam tim terbaik turnamen dan dianugerahi penghargaan Pemain Terbaik Turnamen untuk Kejuaraan U-21 UEFA meski Portugal hanya menjadi runner-up.
Dengan menterengnya prestasi Fabio Vieira pada usia muda, panggilan untuk Timnas Portugal senior hanya tinggal menunggu waktu saja.
Arsenal pun bisa dibilang berhasil mendapatkan pemain muda dengan kualitas mumpuni yang ada pada diri Fabio Vieira.
Apalagi Vieira juga bisa dibilang pemain yang fleksibel dan bisa bermain pada beberapa posisi di lini serang.
Pelatih Portugal U21 Rui Jorge pun tak ragu bahwa Fabio Vieira akan menjadi pemain yang sukses di masa depan.
“Fabio memiliki permainan yang bagus. Dia adalah pemain yang sangat bagus secara teknis, dia pandai mencari celah, tetapi dia perlu meningkatkan beberapa aspek permainannya untuk menjadi pemain yang komplet," kata Rui Jorge dikutip dari Mirror.
"Dia tahu ini dan akan bekerja pada aspek-aspek ini. Fabio memiliki masa depan yang bagus jika dia merasa cocok. Saya pikir dia ingin menjadi pemain yang dia bisa. Saya yakin kita bisa bertemu pemain hebat," ucapnya.
Baca Juga: Arsenal Ramaikan Perburuan Bintang Leeds United Raphinha
Sumber : Mirror
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.