Menanggapi perkataan Laporta itu, pakar transfer sepak bola Fabrizio Romano tak ragu menyebut bahwa kedua pemain tersebut adalah Kessie dan Christensen.
"Tentu saja, kesepakatan Franck Kessie dan Andreas Christensen keduanya sepenuhnya disetujui," cuit Romano di Twitter-nya.
Christensen bergabung dengan Chelsea dari Brondby pada usia 15 tahun pada 2012 silam dan telah membuat lebih dari 150 penampilan untuk The Blues.
Ia juga membantu tim London barat itu memenangkan banyak trofi, termasuk Liga Champions musim lalu.
Masa depan pemain internasional Denmark itu terus menjadi spekluasi usai hanya bermain sekali di Liga Inggris sejak akhir Desembern2021 karena karena cedera dan Covid-19 serta kontraknya yang akan segera berakhir.
Baca Juga: Barcelona Siap Bajak Kylian Mbappe dari Real Madrid
Sementara Kessie tampil impresif sebagai gelandang tangguh dan serba bisa sejak pindah dari Atalanta ke San Siro pada 2019.
Pemain berkebangsaan Pantai Gading itu telah membuat lebih dari 200 penampilan untuk klub dengan total telah mencetak 35 gol dan memberikan 16 assist.
Kedatangan Christensen dan Kessie diproyeksikan untuk melakukan regenarasi di Barcelona untuk menggantikan Gerard Pique dan Sergio Busquets yang semakin menua.
Baca Juga: Presiden Barcelona Pastikan Lionel Messi Tidak Kembali: Kami Sedang Bangun Tim Baru!
Sumber : Daily Mail
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.