Kompas TV olahraga kompas sport

Pesona Luis Diaz Bikin Klopp Takjub, Dianggap Ancam Posisi Sadio Mane

Kompas.tv - 12 Februari 2022, 17:44 WIB
pesona-luis-diaz-bikin-klopp-takjub-dianggap-ancam-posisi-sadio-mane
Luis Diaz tampil memukau sebagai pemain baru Liverpool. Ia tampil apik di dua pertandingan, sekaligus debut memesona di Liga Inggris. Jurgen Klopp pun gembira, lantas potensi gusur posisi Sadio Mane? (Sumber: Liverpool)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Edy A. Putra

LIVERPOOL, KOMPAS.TV - Luis Diaz, pemain anyar Liverpool yang didatangkan dari Porto pada Januari lalu, tampil memesona dalam dua pertandingan awal Liverpool dan bikin Jurgen Klopp takjub dan bahagia.

Setelah memulai debutnya sebagai pemain pengganti melawan Cardiff City pada akhir pekan sebelumnya, Luis Diaz dimasukkan ke dalam starting XI dan menjadi sosok kunci dalam kemenangan 2-0 The Reds atas Leicester di Premier League, Jumat (11/2/2022).

Diaz berkontribusi dalam skema taktik Gegenpressing Liverpool yang akhirnya menutup laga dengan dua gol dari Diogo Jota.

Bahkan, Klopp mengatakan, pertandingan itu luar biasa dan Diaz seolah sudah lama bermain dengan Liverpool.

“Ini adalah pertandingan pertama dan mungkin salah satu yang terbaik yang pernah saya lihat dari pemain baru (Luis Diaz-red), karena itu terlihat sangat alami bermain lama bersama kami,” katanya di situs resmi klub.

Meski begitu, Klopp akan terus memantau Diaz, apalagi ia baru bergabung dengan The Reds dan masih dalam tahap memahami taktik tim. 

“Tapi ini hanya pertandingan pertama dan kita harus melihat bagaimana dia akan beradaptasi dengan semua hal yang berbeda, dengan intensitas dan semua hal semacam ini di Premier League buatnya," paparnya. 

“Tadi malam adalah kesempatan yang sangat baik untuk memainkannya karena Sadio Mane belum berada di sini dan Mo Salah baru kembali dari turnamen yang sangat intens. Jadi, itu momen yang sangat bagus dan ya, Luis Diaz tampil luar biasa,” sambungnya.

Baca Juga: Harinya Liverpool, Luis Diaz dan Harvey Elliott

Opsi Melimpah Lini Depan Liverpool, Sadio Mane Tersingkir?

Jurgen Klopp pun gembira kedatangan Luis Diaz, karena ia kini punya opsi di area penyerangan yang cukup melimpah.

Saat ini, paling tidak Klopp punya opsi lain selain langganan lini depan Liverpool yang biasanya terisi Mo Salah, Roberto Firmino, Diogo Jota dan Sadio Mane.

Di beberapa musim sebelumnya, jika Mo Salah, Sadio Mane, Firmino cedera, maka Klopp akan pusing tujuh keliling. Bahkan, kerap mencoba pemain tengah untuk menggantikan posisi tersebut. 

Baca Juga: Pakai Nomor Punggung Legenda Liverpool, Luis Diaz Justru Punya Alasan Sendiri

Klopp mencontohkan, beberapa kali pemain seperti Oxlade Chamberlain atau Takumi Minamino yang sebenarnya pemain tengah harus bermain di bukan posisi terbaiknya.

“Senang memiliki banyak opsi dengan kualitas yang dimiliki para pemain saat ini. Kami memiliki lebih banyak pilihan sekarang. Ditambah lagi, ini pertama kalinya mereka semua fit,” papar Klopp.

“Taki (Takumi Minamino-red) jelas sedang dalam momen yang bagus. Div, ketika dia berlatih sepertinya selalu seperti: mengapa dia tidak bermain? Ox juga bisa bermain di depan, peran yang sangat bagus. Jadi kami sekarang memiliki opsi, itulah yang kami butuhkan,” sambungnya.

Lantas, bagaimana soal Sadio Mane? Apalagi posisi Luis Diaz bisa dikatakan hampir serupa dengan Sadio Mane, yakni bisa bermain di posisi winger kiri dalam posisi 4-3-3 yang kerap dipakai Klopp.

Biasanya, jika Mane absen, maka posisi ini bergantian diisi Diogo Jota atau Divock Origi. Saat ini, tampaknya, Diaz dianggap akan mengunci peran itu.

Terkait hal itu, Klopp seakan memberi kode, lebih penting soal permainan tim bukan siapa yang bermain.

“Tidak begitu penting siapa yang bermain. Yang jauh lebih penting adalah bagaimana kami bermain," tutupnya.

Baca Juga: Sadio Mane Terancam Tergusur dengan Kehadiran Luis Diaz di Liverpool

Mane sendiri dikabarkan sedang memikirkan opsi untuk pergi dari Anfield karena kontraknya belum diperpanjang di Liverpool. Kontraknya habis pada 30 Juni 2023.

Artinya, jika ia tidak dapat kontrak tambahan, bisa jadi masanya di Liverpool tinggal 1 musim lagi dan Mane akan bebas memilih klub mana saja yang meminatinya.

Lagipula, Liverpool saat ini dianggap sudah punya pemain yang secara permainan satu level dengan Mane, yakni Luis Diaz. Tapi, apakah Klopp akan membiarkan Mane pergi dari Anfield?




Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x