"Kami telah menangguhkan hubungan kami dengan Mason Greenwood."
"Kami sangat prihatin dengan tuduhan yang mengganggu dan akan terus memantau situasi dengan cermat," tulis pernyataan resmi Nike, Minggu (30/1).
Dan teranyar, nama Mason Greenwood juga dihapus oleh gim simulasi sepak bola besutan EA Sports, FIFA 22.
Dilansir dari Manchester Evening News, dalam pembaruan basis data terbaru, yang dirilis di semua platform termasuk PlayStation, Xbox, dan PC pada Selasa(1/2/2022), nama Greenwood sudah tidak ada dalam mode offline dan dihapus dari skuad Manchester United.
Namun, item FIFA 22 Ultimate Team dari penyerang berusia 20 tahun itu tetap aktif, dan masih dapat diperdagangkan di pasar transfer FUT 22.
Pada saat FIFA 22 dirilis, pemain virtual Greenwood memiliki rating 79 dari jumlah maksimal 99 pada permainan sepak bola populer itu.
Bahkan Mason Greenwood mempunyai rating potensial yang cukup tinggi yakni 90 dari 99 di FIFA 22.
Greenwood merupakan pemain muda potensial yang dimiliki Manchester United dalam dua musim terakhir.
Pemain yang juga sempat membela Timnas Inggris senior itu telah tampil 129 kali untuk MU dengan sumbangan 35 gol dan digadang-gadang sebagai pemain masa depan klub.
Baca Juga: Manchester United Cabut Merchandise Mason Greenwood dari Katalog Toko Online
Sumber : Manchester Evening News
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.