Sementara harga skuad timnas Kamboja berada di kisaran angka 1,36 juta euro atau sekitar Rp22,01 miliar.
Bila membandingkan harga starting eleven dari masing-masing tim, timnas Indonesia juga punya harga pasar empat kali lipat lebih besar dari timnas Kamboja.
Nilai ini dilihat dari starting eleven dalam pertandingan resmi terakhir kedua tim.
Timnas Indonesia terakhir kali menggelar pertandingan resmi pada 25 November 2021, tepatnya saat menggelar laga uji coba melawan Myanmar di Turki.
Saat itu, pasukan Shin Tae-yong menang dengan skor 4-1.
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2020: Myanmar Bungkam Timor Leste 2-0
11 pemain pertama yang diturunkan Shin Tae-yong meliputi Witan Sulaeman (50rb euro), Ezra Walian (325rb euro), Irfan Jaya (275rb euro), Ricky Kambuaya (125rb euro), Rachmat Irianto (250rb euro), Evan Dimas (325rb euro), Pratama Arhan (250rb euro), Alfeandra Dewangga (125rb euro), Fachrudin Aryanto (200rb euro), Asnawi Mangkualam (350rb euro), dan M Riyandi (200rb euro).
Totalnya, harga 11 pemain itu mencapai 2,525 juta euro atau sekitar Rp40,86 miliar.
Sementara pertandingan resmi terakhir timnas Kamboja terjadi baru-baru ini.
Timnas Kamboja kalah 1-3 dari Malaysia dalam laga perdana Piala AFF 2020, Senin (6/12/2021).
Dalam laga itu, Ryu Hirose menurunkan Lim Pisoth (25rb euro), Vathanaka Chan (-), Sieng Chanthea (125rb euro), Sos Souhana (100rb euro), Sokumpheak Kouch (50rb euro), Orn Chanpolin (100rb euro), Cheng Meng (75rb euro), Visal Soeuy (100rb euro), Tes Sambath (25rb euro), Ken Chansopheak (25rb euro), dan Soksela Keo (100rb euro).
Totalnya, 11 pemain pertama timnas Kamboja saat menghadapi Malaysia punya harga pasar sebesar 725rb euro atau setara Rp11,73 miliar.
Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia vs Kamboja, Hati-hati Kouprey Kampuchea Pernah Sulitkan Garuda
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.