Sementara itu, para veteran Madrid yang bakal terlibat dalam el clasico kali ini adalah Luka Modric dan Karim Benzema.
Terkhusus Luka Modric, gelandang asal Kroasia tersebut bakal melakoni laga el clasico spesial.
Pasalnya, dilansir dari Mundo Deportivo via Bolasport, Modric bakal menjadi pemain tertua Madrid yang memainkan el clasico pada abad ke-21.
Modric, yang bergabung dengan El Real sejak musim panas 2012, akan melampaui Fabio Cannavaro sebagai pemain paling uzur dalam laga el clasico dari kubu Madrid.
Saat ini, Modric masih aktif bermain dengan menginjak usia 36 tahun, 45 hari.
Modric bakal mengalahkan Fabio Cannavaro yang memainkan el clasico terakhirnya untuk El Real pada usia 35 tahun, 231 hari saat timnya dihajar Barcelona 2-6 di Liga Spanyol 2008-2009.
Cannavaro tercatat masih memegang rekor pemain tertua untuk Madrid di ajang el clasico sampai saat ini.
Modric sendiri sudah diterjunkan oleh Carlo Ancelotti sebanyak lima pertandingan di Liga Spanyol musim ini dan semuanya berstatus sebagai starter.
Bukan tidak mungkin jika eks gelandang Tottenham Hotspur tersebut akan bermain sejak menit awal ketika menghadapi Barcelona.
Bagi Modric sendiri, duel melawan Barcelona di Camp Nou nanti bakal menjadi laga el clasico ke-24 sepanjang kariernya.
Sudah 23 laga el clasico yang dilalui oleh Modric bersama Madrid di lintas kompetisi.
Dari 23 laga tersebut, 17 pertandingan berlangsung di Liga Spanyol dengan Modric berhasil membawa El Real meraih enam kemenangan, tiga hasil imbang, dan delapan kekalahan.
Baca Juga: Barcelona vs Real Madrid: El Real Termotivasi Taklukkan El Barca
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.