"Mereka membutuhkan waktu untuk membangun tim yang kuat, Madrid membutuhkan beberapa bek tengah," kata Capello kepada Corriere dello Sport.
"Saya melihat mereka melawan Mallorca... Mamma mia! [Tapi] di depan mereka tidak punya masalah, bahkan tanpa Mbappe. Mereka sudah memiliki pemain yang menarik," imbuh Capello.
Cappelo meyakini Carlo Ancelotti sebenarnya tidak membutuhkan pemain di lini depan karena Karim Benzema masih tampil apik.
Selain itu, beberapa pemain seperti Marco Asensio dan Vinicius Junior juga masih bisa diandalkan.
Real Madrid saat ini masih berada di puncak klasemen La Liga dengan torehan 17 poin dari 8 pertandingan.
Mereka unggul selisih gol dari Atletico Madrid yang berada di posisi kedua dengan poin sama.
Apa yang dikatakan Capello tersebut tampaknya memang benar adanya. Meski menjadi tim yang paling subur dengan telah mencetak 22 gol.
Tapi lini belakang mereka terlihat rapuh dengan telah kebobolan 10 gol di La Liga. Teranyar, Real Madrid kemasukan dua gol saat kalah dari Espanyol dengan skor 2-1.
Baca Juga: Terus Usik Kylian Mbappe, PSG Sebut Real Madrid Tak Punya Rasa Hormat
Sumber : Kompas TV/Daily Mail
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.