Kompas TV olahraga kompas sport

Timnas Indonesia Vs Taiwan, Skuad Garuda Unggul Head to Head

Kompas.tv - 6 Oktober 2021, 18:28 WIB
timnas-indonesia-vs-taiwan-skuad-garuda-unggul-head-to-head
Para pemain Timnas Indonesia yang menjadi starter pada laga persahabatan kontra Oman, Sabtu (29/5/2021). (Sumber: PSSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia akan menghadapi Taiwan di babak Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Melawan Taiwan, skuad asuhan Shin Tae-yong akan bertanding di Stadion Chang Arena di kota Buriram, Thailand pada Kamis (7/10/2021) pukul 19.00 WIB besok.

Meski menghadapi Taiwan yang memiliki peringkat FIFA 151, berbanding dengan Indonesia 175, Asnawi Mangkualam dkk lebih jauh diunggulkan di laga ini.

Masalah indisipliner yang terjadi di skuad Taiwan membuat mereka hanya membawa 18 pemain ke Thailand.

Selain itu, Taiwan juga tidak akan ditemani oleh pelatih utama mereka Wang Jiazhong yang mendapat skorsing dari Chinese Taipei Football Association (CTFA).

Maka tidak heran, Timnas Indonesia diprediksi akan bisa memenangkan laga ini.

Secara statistik pertemuan, Merah Putih juga lebih unggul dari Taiwan.

Pertandingan pertama kedua negara terjadi saat gelaran Asian Games 1954 di mana Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 4-2.

Empat tahun berselang, Timnas Indonesia yang kembali bertemu Taiwan di Asian Games 1958 kembali kalah 1-0.

Namun di era tahun 1960an, Timnas Indonesia berhasil giliran meraih kemenangan 3-1 saat Asian Games 1966.

Bahkan tim PSSI sempat menang dengan skor telak 10-1 di Merdeka Tournament tahun 1968.

Baca Juga: Persiapan Timnas Indonesia Makin Matang, Asnawi Mangkualam Siap Berikan Kemenangan

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi 11 tahun lalu saat pertandingan persahabatan di mana Timnas Indonesia menang dengan skor 2-0.

Uniknya lagi, total 12 pertemuan yang telah dijalani, pertandingan antara kedua tim belum pernah berakhir imbang.

Total Indonesia mampu memenangkan 8 pertandingan sementara Taiwan berhasil memenangkan 4 pertandingan.

Mampukah Timnas Indonesia kembali memperpanjang rekor kemenangan atas Taiwan di pertandingan besok?

Atau justru malah Taiwan yang berhasil memberikan kejutan kepada skuad Garuda?

Tetapi yang jelas di laga ini, Shin Tae-yong menargetkan skuad asuhannya untuk meraih kemenangan meski tidak mengetahui kekuatan lawan.

"Jujur kami tidak terlalu tahu (kekuatan China Taipei), selain menonton pertandingan kualifikasi Piala Dunia bulan Juni,” ungkap Shin Tae-yong di akun YouTube PSSI.

“Kami fokus ke formasi, dan bagaimana pergerakan [pemain dalam] formasi yang kami buat. Secara keseluruhan sangat baik, selain pemain yang baru datang."

“Ini pertandingan antarnegara, harus mendapatkan kemenangan pertama kali. Kami juga harus menunjukkan, para pemain ini sudah berubah, dan sangat bekerja keras untuk fans dan masyarakat,” ucapnya.

Head to Head Timnas Indonesia vs Taiwan

  • 6/5/1954 Indonesia 2-4 Taiwan (Asian Games)
  • 30/5/1958 Indonesia 0-1 Taiwn (Asian Games)
  • 11/12/1966 Indonesia 3-1 Taiwan (Asian Games)
  • 16/8/1967 Indonesia 2-1 Taiwan (Merdeka Tournament)
  • 3/8/1967 Taiwan 3-2 Indonesia (Kualifikasi Piala Asia 1968)
  • 11/8/1968 Indonesia 10-1 Taiwan erdeka Tournament)
  • 20/8/1971 Indonesia 1-0 Taiwan (Merdeka Tournament)
  • 9/11/1974 Indonesia 2-0 Taiwan (Quoc Khanh)
  • 15/6/1981 Indonesia 1-0 Taiwan (Kualifikasi Piala Dunia 1982)
  • 28/6/1981 Taiwan 2-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia 1982)
  • 30/8/2000 Indonesia 1-0 Taiwan (Piala Kemerdekaan)
  • 24/11/2010 Indonesia 2-0 Taiwan (Pertandingan Persahabatan)

Baca Juga: Shin Tae-yong Optimistis Timnas Indonesia Bisa Atasi Taiwan di Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x