Kompas TV olahraga kompas sport

Laga Brasil Vs Argentina Ditunda, Tim Samba Tampil Tanpa Pemain dari Liga Inggris yang "Bermasalah"

Kompas.tv - 6 September 2021, 09:40 WIB
laga-brasil-vs-argentina-ditunda-tim-samba-tampil-tanpa-pemain-dari-liga-inggris-yang-bermasalah
Pemain timnas Brazil, Neymar dan kapten timnas Argentina, Lionel Messi. (Sumber: as.com)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Desy Afrianti

Berberapa saat kemudian, kedua pelatih Brasil dan Argentina bersama Lionel Messi, serta skuad tim Samba terlihat berkumpul di sisi lapangan untuk membahas penghentian laga.

Setelah melakukan perundingan, CONMEBOL kemudian memutuskan untuk menunda laga Brasil vs Argentina untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Penjadwalan ulang laga Brasil vs Argentina ini masih menunggu keputusan dari FIFA.

Sejumlah negara di Amerika Selatan memang masih melakukan peraturan ketat terkait protokol kesehatan karena masih tingginya kasus Covid-19.

Alhasil, beberapa timnas sepak bola negara di Amerika Selatan tidak bisa diperkuat oleh pemain andalannya karena larangan datang dari negara tempat mereka bermain.

Salah satu negara yang melarang pemainnya untuk datang ke negara yang masuk zona merah adalah Inggris.

Beberapa pemain pun harus menguburkan niatnya untuk membela negara di Kualifikasi Piala Dunia 2022 ini.

Namun Emiliano Buendia, Emiliano Martinez, Giovani Lo Celso, dan Cristian Romero mendapat izin dari klubnya masing-masing untuk tetap membela Argentina.

Baca Juga: Duel Brazil vs Argentina Harus Dihentikan, Lionel Messi Kecewa Berat

Pada akhirnya, mereka pun gagal bermain untuk Tim Tango karena dianggap melanggar aturan karantina di Brasil.

Seusai pertandingan, kapten timnas Argentina Lionel Messi mengungkapkan kekecewaannya terhadap otoritas kesehatan Brasil.

Pemain anyar PSG itu merasa heran mengapa selama beberapa hari ke belakang tak ada apa pun yang terjadi.

"Ini memalukan. Kami telah berada di Brasil selama tiga hari dan tidak ada yang terjadi," kata Messi dikutip dari The Independent.

Tak hanya Messi, pelatih timnas Argentina Lionel Scaloni pun merasakan kekecewaan karena laga ini tak bisa dilanjutkan.

"Saya sangat sedih. Saya tidak menyalahkan siapa pun. Apakah memang terjadi seusatu atau tidak, ini bukan waktunya untuk melakukan intervensi," ujarnya.

"Laga ini seharusnya menjadi perayaan bagi semua orang untuk menikmati permainan pemain terbaik di dunia," ucapnya.

Untuk mengobati kekecewaan para pendukung Brasil yang datang ke stadion, Tim Samba memutuskan untuk melakukan latihan terbuka di Neo Quaimica Arena.  

Baca Juga: Prediksi Venezuela Vs Argentina: Laga Pemanasan Albiceleste Sebelum Lawan Tim Samba Brasil

 




Sumber : ESPN/The Independent




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x