BELFAST, KOMPAS.TV - Chelsea akan bertanding melawan Villarreal untuk memperebutkan trofi Piala Super Eropa nanti malam.
Bermain di Windsor Park Belfast, Kamis (12/8/2021) pukul 02.00 WIB, duel Chelsea vs Villarreal ini akan menjadi pertemuan pertama bagi kedua tim.
Chelsea yang musim lalu menjadi jawara Liga Champions usai mengalahkan Manchester City 1-0 di laga final akan saling sikut dengan kampiun Liga Europa Villarreal demi trofi Piala Super Eropa.
Pertandingan nanti malam dipastikan akan berjalan seru karena ambisi kedua tim untuk bisa meraih trofi di awal musim sekaligus memenangkan pertandingan di pertemuan pertama mereka.
Meski diunggulkan, The Blues tetap harus waspada akan potensi bahaya dari Kapal Selam Kuning.
Apalagi, Villarreal cukup akrab dengan kemenangan ketika melawan tim dari daratan Inggris.
Di perjalanan mereke di Liga Europa musim lalu, Villarreal mampu menyudahi perlawanan Arsenal dan Manchester United sebelum menjadi juara.
Baca Juga: Jelang Piala Super Eropa Chelsea Vs Villarreal, Thomas Tuchel Beri Pujian untuk Unai Emery
Chelsea pun di laga ini juga belum bisa memainkan Romelu Lukaku yang masih dalam proses penyelesaian transfer.
Otomatis di lini depan, Thomas Tuchel masih akan mengandalkan penyerang asal Jerman Timo Werner.
Werner akan disokong oleh dua gelandang serang Hakim Ziyech dan Kai Havertz dari kedua sisi.
Sementara Mason Mount dan Jorginho, kemungkinan besar akan memulai laga dari bangku cadangan karena baru saja bergabung bersama tim usai menjalani liburan.
Dari kubu Villarreal, Gerard Moreno akan jadi tumpuan Unai Emery untuk bisa menjebol pertahanan yang digalang Chelsea.
Bek veteran, Raul Albiol juga masih akan jadi pemimpin di lini belakang Villarreal.
Namun, Villarreal tidal akan diperkuat beberapa pemain andalannya seperti Dani Parejo, Francis Coquelin, Geronimo Rulli, dan Samuel Chukwueze yang masih berkutat dengan cedera.
Dengan masih berada di awal musim dan banyak pemain andalan yang baru bergabung, laga Chelsea vs Villarreal ini sulit untuk diprediksi.
Kedua tim masih akan meraba-raba kekuatan lawan di awal pertandingan, apalagi ini menjadi pertemuan pertama bagi kedua tim.
Namun dengan sedikit keunggulan materi pemain dan taktik dari Tuchel, Chelsea berpeluang besar pulang dari Belfast dengan membawa trofi Piala Super Eropa.
Baca Juga: Unai Emery Ingin Hapus Rasa Penasaran di Piala Super Eropa
Prediksi skor Chelsea vs Villarreal: 2-0
Prediksi susunan pemain Chelsea vs Villarreal
Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Azpilicueta, Zouma, Rudiger; Hudson-Odoi, Kante, Kovacic, Alonso; Ziyech, Havertz; Werner
Villarreal (4-4-2): Asenjo; Foyth, Albiol, Torres, Pedraza; Gomez, Morlanes, Trigueros, Pino; Moreno, Nino
Sumber : UEFA
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.