TOKYO, KOMPAS.TV - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan gagal menyumbangkan medali bagi Indonesia usai takluk dari pasangan Malaysia di pertandingan perebutan medali perunggu ganda putra bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Ahsan/Hendra kembali melanjutkan perjuangannya untuk Merah Putih di sektor ganda putra bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Usai kekecewaan akibat kalah di semifinal oleh pasangan Cina Taipei Lee Yang/Wang Chi Lin, The Daddies masih berpeluang menyumbang medali bagi kontingen Indonesia.
Ahsan/Hendra harus melawan Aaron Chia/Wooi Yik Soh dalam pertandingan perebutan medali perunggu, Sabtu (31/7/2021) petang WIB.
Bermain di Musashino Forest Sport Center, Ahsan/Hendra harus bisa melewati perlawanan ganda Malaysia tersebut untuk menambah perolehan medali Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.
Baca Juga: Kalah dari Pasangan Cina Taipei, Mimpi Medali Emas Ahsan/Hendra Kandas
Di awal set pertama, kedua pasangan bermain ketat. Selisih poin pun selalu beriringan dengan The Daddies sempat memimpin 7-8.
Akan tetapi, Aaron Chia/Wooi Yik Soh yang mengalahkan Marcus/Kevin di perempat final tak menyerah begitu saja.
Mereka mampu mencuri poin beruntun dan berbalik unggul 11-9 di interval.
Tertinggal saat interval, The Daddies mencoba bermain lebih agresif untuk mengejar perolehan poin.
Pasangan senior itu pun berhasil mengungguli pasangan Malaysia 13-16.
Ahsan/Hendra lantas semakin nyaman dalam bermain dan mengakhiri perlawanan Aaron Chia/Wooi Yik Soh di set pertama 17-21.
Baca Juga: Gagal Dapatkan Medali Emas, Ahsan/Hendra Masih Bisa Sumbang Medali Perunggu
Tak ingin kalah straight set, pasangan Malaysia tampil menyerang di gim kedua.
Mereka mampu unggul 3 angka atas Ahsan/Hendra 2-5 di awal set kedua.
Namun, lagi-lagi pengalaman Ahsan/Hendra berbicara. The Daddies sukses membalikkan keadaan dengan terus mendulang poin untuk unggul 7-11 saat interval.
Usai rehat, penampilan Ahsan/Hendra sedikit menurun. Keadaan tersebut mampu dimanfaatkan pasangan Malaysia untuk menyalip perolehan angka menjadi 13-12.
Pertandingan kemudian berjalan semakin seru dengan kedua pasangan saling kejar-mengejar angka.
Di angka-angka kritis, pasangan Malaysia unggul tipis atas The Daddies 18-17.
Baca Juga: Hadapi Chen Long di Semifinal Olimpiade Tokyo 2020, Bagaimana Kans Anthony Ginting?
Sayang, Ahsan/Hendra gagal mengejar ketertinggalan dan harus kalah 21-17 di set kedua.
Pertandingan lantas berlanjut ke set ketiga yang merupakan set penentuan.
Di set penentuan ini, pasangan Malaysia tampil apik dengan memimpin 4-1 di awal gim.
Mereka mampu terus mempertahankan keunggulan dan memimpin 11-6 saat interval.
Selepas rehat, keunggulan masih terus dimiliki pasangan Malaysia.
Dan akhirnya, Ahsan/Hendra harus kembali menelan kekecewaan setelah Aaron Chia/Wooi Yik Soh merebut set ketiga 21-14.
Medali perunggu ganda putra bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 pun jadi milik Malaysia.
Meski gagal menambah medali dari cabang bulu tangkis hari ini, Indonesia masih berpeluang meraih emas lewat Greysia Polii/Apriyani Rahayu dari sektor ganda putri.
Sumber : PBSI / BWF
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.