LONDON, KOMPAS.TV - Arsenal berhasil meraih hasil apik di Liga Inggris setelah mengalahkan West Bromwich Albion dengan skor 3-1.
Arsenal yang sudah tidak mempunyai target apa pun di Liga Inggris melakoni pertandingan melawan West Bromwich Albion, Senin (10/5/2021) dini hari WIB.
Bermain di Etihad, Arsenal menurunkan striker muda asal Argentina Gabriel Martinelli di lini depan.
Tampil dominan atas West Brom, Arsenal baru membuka keunggulan di menit ke-29 melalui gol dari gelandang muda Emile Smith Rowe.
Baca Juga: Mantan Kiper Arsenal Dipecat dari Hertha Berlin Usai Kirim Pesan Rasis Melalui WhatsApp
Enam menit berselang, Arsenal menggandakan keunggulan lewat kaki Nicolas Pepe.
Tendangan keras pemain asal Prancis tersebut tak mampu diselamatkan oleh kiper West Brom, Sam Johnstone.
Skor 2-0 keunggulan Arsenal atas West Brom bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, tekanan yang diberikan oleh The Gunners terlihat menurun.
Baca Juga: CEO Spotify Serius Ingin Ambil Alih Arsenal dari Kroenke
Meski masih dominan dalam penguasaan bola, Arsenal tak terlalu banyak membuat tembakan ke gawang seperti di babak pertama.
Justru West Brom mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 berkat gol yang dicetak Matheus Pereira di menit ke-67.
Tersentak gol tersebut, Arsenal kembali menaikkan tempo serangan.
Dan akhirnya, Arsenal mampu memastikan kemenangan setelah Willian berhasil mencetak gol ketiga The Gunners di menit ke-90.
Baca Juga: Dianggap Tidak Layak Masuk European Super League, Mikel Arteta: Arsenal Klub yang Bersejarah!
Arsenal pun menyudahi pertandingan dengan skor 3-1 mengungguli West Brom.
Atas kemenangan tersebut, pasukan Mikel Arteta berhasil menambah 3 poin dan naik ke peringkat 9 klasemen Liga Inggris dengan raihan 52 poin dari 35 pertandingan.
Susunan Pemain Arsenal vs West Brom:
Arsenal: Leno; Chambers, Holding, Gabriel, Saka; Elneny, Ceballos; Pepe, Smith Rowe, Willian; Martinelli.
Pelatih: Mikel Arteta.
West Brom: Johnstone; Furlong, Ajayi, Bartley, Townsend; Phillips, Yokuslu, Gallagher, Robinson; Pereira; Diagne.
Pelatih: Sam Allardyce.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.