"Di era sepak bola modern, saya belum pernah melihat jadwal sepadat ini. Kami telah diperlakukan buruk oleh orang-orang yang hanya duduk di kantor dan tidak mengerti sepak bola," sebut Ole dikutip dari BBC.
Baca Juga: Tulis Surat untuk Fans MU, Joel Glazer Janjikan Hubungan Baik dengan Fans dan Lebih Banyak Investasi
"Main dua kali dalam tiga hari sudah sangat melelahkan. Sekarang kami bermain empat kali dalam delapan hari. Itu mustahil."
"Mungkin nanti ada pihak yang tidak senang dengan pemilihan pemain di beberapa laga United ke depan."
"Saya tidak mau mengambil resiko dan membuat pemain cedera. Jadi saya harus melakukan banyak rotasi. Itu pun tergantung lawan yang akan kami hadapi," imbuh Ole.
Namun, respons berbeda dilontarkan gelandang tersubur Man United musim ini, Bruno Fernandes.
Gelandang asal Portugal itu merasa tidak khawatir jika akan terus dimainkan oleh Solskjaer di jadwal padat sepekan ke depan.
Baca Juga: Bruno Fernandes saat Protes Fans di Old Trafford: Saya Menonton Udinese Vs Juventus
"Bagi saya, terpenting adalah bermain sepak bola. Saya tidak akan pernah berkata lelah untuk main bola. Sebab ini adalah impian saya," sebut Bruno dilansir dari manutd.com.
"Saat masih kecil, saya terbiasa bermain selama tujuh atau delapan jam. Bermain 90 menit tiap tiga hari tidak cukup bagi saya. Kala pelatih ingin saya bermain, perlu dicatat bahwa saya selalu siap," lanjutnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.