Sedangkan PSG, mereka dipastikan tidak akan diperkuat Idrissa Gueye yang mendapat kartu merah di pertandingan leg pertama.
Kondisi Kylian Mbappe juga masih diragukan karena cedera paha yang dideritanya.
Mauricio Pochettino masih menunggu hingga detik terakhir sebelum pertandingan untuk memastikan apakah Kylian Mbappe bisa diturunkan atau tidak.
Apabila tidak bisa bermain, PSG masih mempunyai dua striker lain yaitu Mauro Icardi dan Moise Kean.
Baca Juga: Meski Mengalami Masalah Betis, Kylian Mbappe Tetap Berangkat ke Manchester
Meski tak sebagus Mbappe, keduanya masih bisa diandalkan setidaknya untuk membantu Neymar di lini depan.
Man City tetap harus waspada mengingat PSG mempunyai catatan tandang yang bagus dan sempat mengalahkan Bayern Munchen 3-2 di kandangnya.
Jika tidak, bisa-bisa mimpi Man City untuk tampil pertama kalinya di final Liga Champions bisa buyar begitu saja.
Prediksi Susunan Pemain Man City vs PSG
Man City (4–3-3): Ederson; Walker, Stones, Ruben Dias, Zinchenko; De Bruyne, Rodri, Guendogan; Mahrez, Bernardo Silva, Foden.
PSG (4-2-3-1): Navas; Florenzi, Marquinhos, Kimpembe, Diallo; Verratti, Paredes; Di María, Neymar, Draxler; Icardi.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.