Kompas TV olahraga kompas sport

Arema FC Jalani Partai Hidup Mati Lawan PSIS di Piala Menpora 2021

Kompas.tv - 30 Maret 2021, 16:31 WIB
arema-fc-jalani-partai-hidup-mati-lawan-psis-di-piala-menpora-2021
Gelandang Arema FC Hanif Sjahbandi (kiri) diganggu pergerakannya oleh pemain Barito Putera Luffi Kamal saat kedua tim bertemu dalam match day kedua Grup A Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan Solo. (Sumber: ligaindonesiabaru.com)
Penulis : Gading Persada

Lantas bagaimana dengan PSIS Semarang? Kapten tim, Hari Nur Yulianto ingin memastikan tiket ke babak 8 Besar saat melawan Arema FC malam nanti.

Untungnya, beban sedikit ringan berada di pundak pemain PSIS. Dengan koleksi 4 poin, mereka tinggal membutuhkan hasil seri untuk memastikan satu tiket ke fase selanjutnya.

"Laga terakhir sangat penting. Kami ingin memenangi pertandingan terakhir dan memastikan satu tiket ke babak berikutnya," sambung kapten PSIS, Hari Nur Yulianto.

Terpisah, Pelatih Dragan Djukanovic optimistis anak asuhnya mampu melanjutkan tren positif seperti kala menumbangkan Persikabo 1973 di partai sebelumnya.

"Kami optimistis akan mendapatkan kemenangan pada pertandingan besok," imbuh Dragan.

Baca Juga: Kalahkan Persikabo 1-3, PSIS Semarang Pimpin Klasemen Grup A Piala Menpora 2021

Menghadapi Arema FC, pelatih asal Montenegro itu memastikan timnya sudah mempersiapkan diri dengan baik.

Dragan juga mengaku puas dengan performa anak asuhnya pada dua pertandingan sebelumnya melawan Barito Putera (3-3) dan Persikabo (3-1).

"Kami telah membuat analisa pada pertandingan PSIS sebelumnya melawan Barito Putera dan Persikabo. Kami puas dengan performa para pemain pada dua pertandingan itu," ujar dia.

Meski demikian, mantan pelatih Borneo FC itu tidak akan mengubah pola permainan saat menghadapi Arema.

Baca Juga: Jelang Piala Menpora 2021, Arema FC Bertekad Putus Kutukan Sulit Menang di Stadion Manahan

Gaya permainan mereka akan tetap sama seperti saat melawan Barito Putera dan Persikabo.

"Walaupun hanya membutuhkan hasil seri, kami bisa lolos ke babak selanjutnya. Jadi, PSIS tidak akan mengubah gaya permainan untuk laga melawan Arema FC," tutup Dragan. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x