Kompas TV olahraga kompas sport

Jelang Lawan Barito Putera Malam Nanti di Piala Menpora, Arema FC Benahi Dua Sektor Ini

Kompas.tv - 25 Maret 2021, 15:00 WIB
jelang-lawan-barito-putera-malam-nanti-di-piala-menpora-arema-fc-benahi-dua-sektor-ini
Pemain Arema FC Bagas Adi Nugroho melepaskan tendangan bebas melewati pagar betis pemain Tira Persikabo Bogor saat kedua tim bertemu pada matchday pertama Piala Menpora Grup A di Stadion Manahan Solo, Minggu (21/3/2021). (Sumber: ligaindonesiabaru.com)
Penulis : Gading Persada | Editor : Iman Firdaus

Baca Juga: Pelatih Tira Persikabo Akui Buta Kekuatan PSIS

Sementara itu, arsitek Barito Putera Djajang Nurjaman, mengungkapkan kendala skuadnya jelang menghadapi Arema FC.

Djajang menyoroti fisik skuad berjuluk Laskar Antasari itu. Apalagi dia baru memulai latihan pada 8 Maret lalu.

"Saya pikir soal fisik sama semuanya punya kendala karena kami tahu persiapan untuk menghadapi Piala Menpora 2021 ini tidak cukup waktu dan saya menyebutnya kurang ideal," kata Djanur, sapaan akrabnya kepada awak media.

Meskipun Djanur menilai anaknya cukup unggul karena mampu mengejar ketertinggalan tiga angka atas PSIS Semarang.

Namun, Djanur menilai kalau fisik para pemain Barito Putera masih kurang.

"Jadi, kami pasti masih ada kendala. Walaupun, kami lawan PSIS Semarang kemarin (21/3/2021) bisa dibilang kami unggul," ucap Djajang Nurjaman.

Baca Juga: Polda DIY Minta Komitmen 4 Klub di Grup D untuk Sportif dan Jaga Prokes Selama Piala Menpora 2021

"Tapi, kalau ditanya persentasenya, ya fisik kami masih 70 persen, masih jauh dari kata sempurna," tutur mantan pelatih Persib Bandung tersebut.

Sebagaimana diketahui, Barito Putera pun bernasib sama dengan Arema FC. Rizky Pora cs menorehkan hasil seri 3-3 saat ditantang oleh PSIS Semarang dalam pertandingan pertamanya di Piala Menpora 2021.

Sehingga, tiga poin rasanya menjadi hal yang diburu oleh Barito Putera ataupun Arema FC. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x