Kondisi itu membuat Bagus Kahfi curhat lewat media sosialnya soal sikap manajemen Barito Putera yang seakan menghalangi peluang mengembangkan kariernya ke Eropa.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan sampai turun tangan dengan menemui CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman.
Baca Juga: Djadjang Nurjaman Akui Bagus Kahfi Bergabung dengan FC Utrecht
Hal itu dilakukan Iriawan untuk meluruskan masalah antara Bagus Kahfi, Barito Putera, dan FC Utrecht.
Dalam wawancara di kanal Youtube Marc Klok, Bagus Kahfi memberikan klarifikasi tentang masalah tersebut.
"Sesungguhnya itu miskomunikasi saja antara Barito Putera dan Utrecht," kata Bagus seperti dikutip BolaSport.com dari Youtube Marc Klok.
"Waktu itu tidak ada perjumpaan yang jelas dan benar. Akhirnya semua sudah clear karena ada pertemuan."
Beruntung masalah itu cepat diselesaikan sehingga tak sampai merusak hubungan Bagus Kahfi dengan Barito Putera.
Melalui pertemuan itu, manajemen Barito Putera akhirnya mau melepas Bagus ke Liga Belanda tanpa biaya apa pun.
"Saya bertemu dengan Pak Hasnur, seluruh manajemen, bahkan ada senior juga yang datang," tuturnya.
"Akhirnya mereka mendukung saya untuk berkarier di luar negeri. Hanya saja, kemarin caranya yang sedikit salah menurut saya."
"Namun, pada akhirnya mereka tetap mendukung karier saya," tutur Bagus Kahfi.
Baca Juga: Bruno Fernandes Kecewa Berat Gara-gara Manchester United Gagal Menang
Baca Juga: Juventus Atasi Roma dengan Taktik Bertahan, Pirlo: Kami Menunggu, Bertahan & Lakukan Serangan Balik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.