Kompas TV nasional peristiwa

Efisensi APBN-APBD 2025, Ini Point Penghematan yang Diteken Prabowo hingga Rp306,69 Triliun

Kompas.tv - 10 Februari 2025, 13:27 WIB
efisensi-apbn-apbd-2025-ini-point-penghematan-yang-diteken-prabowo-hingga-rp306-69-triliun
Ilustrasi Aparatur Sipil Negara (ASN), warga negara Indonesia yang berprofesi sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) (Sumber: Kompas.com/SHUTTERSTOCK/WIBISONO.ARI)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto meneken Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja dalam pelaksanaan APBN dan APBD Tahun 2025 per 22 Januari 2025. 

Kebijakan ini menghasilkan total penghematan mencapai Rp306,69 triliun, yang terdiri dari efisiensi belanja Kementerian/Lembaga sebesar Rp256,1 triliun dan Transfer ke Daerah sebesar Rp50,59 triliun.

"Efisiensi atas anggaran belanja negara Tahun Anggaran 2025, sebesar Rp306.695.177.420.000,00 (tiga ratus enam triliun enam ratus sembilan puluh lima miliar seratus tujuh puluh tujuh juta empat ratus dua puluh ribu rupiah)," dilansir dari salinan Inpres yang diterima Kompas TV.

Instruksi ini ditujukan kepada seluruh jajaran pemerintahan, mulai dari para menteri Kabinet Merah Putih, Panglima TNI, Kapolri, Jaksa Agung, pimpinan lembaga pemerintah non-kementerian, pimpinan kesekretariatan lembaga negara, hingga kepala daerah.

Di tingkat kementerian dan lembaga, efisiensi difokuskan pada pemangkasan belanja operasional seperti perjalanan dinas, belanja perkantoran, dan pemeliharaan.

Baca Juga: Kebijakan Efisiensi dari Presiden Prabowo, Bima Arya: Pengurangan Tenaga Honorer Bagian Efisiensi

Selain itu, efisiensi juga dilakukan pada belanja non-operasional mencakup bantuan pemerintah, pembangunan infrastruktur, serta pengadaan peralatan dan mesin.

Namun, belanja pegawai dan bantuan sosial tidak termasuk dalam komponen yang diefisiensikan.

Pemerintah daerah diwajibkan melakukan penghematan dengan memangkas 50% anggaran perjalanan dinas, membatasi belanja honorarium melalui pengurangan jumlah tim dan penyesuaian honor sesuai standar regional.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Komentar (2)
sy sih yes..



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x