Kompas TV nasional politik

Megawati: Rule of The Game Harus Dijalankan, Jangan Bikin Aturan-Aturan Sendiri

Kompas.tv - 22 Agustus 2024, 15:38 WIB
megawati-rule-of-the-game-harus-dijalankan-jangan-bikin-aturan-aturan-sendiri
Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri  saat menyampaikan pidato usai mengumumkan calon kepala daerah untuk kabupaten/kota dan gubernur untuk gelombang kedua di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Kamis (22/8/2024). (Sumber: Dok. Tim media PDIP.)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri menyatakan 'rule of the game' semestinya harus dijalankan di Indonesia, bukan malah membuat aturan sendiri. 

Pernyataan itu disampaikan Presiden ke-5 RI ini saat menyampaikan pidato usai mengumumkan calon kepala daerah untuk kabupaten/kota dan gubernur gelombang kedua di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Kamis (22/8/2024).

Mulanya Megawati membahas terkait proses pengesahan Undang-Undang atau UUD 1945 yang menjadi konstitusi negara Indonesia yang dilakukan satu hari setelah diproklamasikannya kemerdekaan Indonesia

"Nah makanya akhirnya UUD 1945 disahkan hanya dalam satu hari setelah proklamasi kemerdekaan melalui sidang Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI)," kata Megawati.

Ia pun menyebut saat itu, pengesahan UUD 1945 dilakukan dengan menghargai rule of the game.

Mengacu hal itu, Megawati pun menekankan rule of the game juga harus dijalankan pada saat ini.

"Jaman segitu mereka itu, sudah bayangkan yang saya pikir, sudah betul-betul menghargai rule of the game, jadi bayangkan itu bisa terjadi, coba kalau enggak kayak apa?," ujarnya.

"Nah kita mestinya kan ikut seperti ini yang saya mau bacakan bahwa rule of the game of the republic Indonesia ini harus dijalankan. Jangan bikin aturan-aturan sendiri. Betul apa tidak?"

"Betul," jawab hadirin.

Baca Juga: Megawati Gelisah Politik Terkini: Wajah Kekuasaan Dominan daripada Watak Bangun Peradaban




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x