Kompas TV nasional peristiwa

Hari Ini Presiden Jokowi Mulai "Ngantor" di IKN, Simak Kegiatannya

Kompas.tv - 29 Juli 2024, 07:57 WIB
hari-ini-presiden-jokowi-mulai-ngantor-di-ikn-simak-kegiatannya
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau langsung kesiapan lapangan upacara yang akan digunakan dalam peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Ke-79 Republik Indonesia di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur, Rabu (5/6/2024.) Hari ini, Senin (29/7), Jokowi mulai berkantor perdana di IKN. (Sumber: KOMPAS/MAWAR KUSUMA WULAN)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan mulai berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur hari ini, Senin (29/7/2024).

Ini merupakan pertama kalinya Presiden Jokowi berkantor di ibukota baru Indonesia tersebut.

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden M Yusuf Permana mengatakan, hari ini Presiden Jokowi akan bekerja dari ruang kerjanya di Kantor Presiden yang berada di IKN.

"Pagi ini Bapak Presiden akan menerima tamu/audiensi dan rapat di ruang kerja Bapak Presiden di Kantor Presiden di IKN ini," ujar Yusuf dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.tv, Senin.

Baca Juga: Terima Tawaran Pemerintah Kelola Tambang, PP Muhammadiyah Jelaskan Alasan Dibalik Keputusan

Yusuf menyebut, Jokowi akan melakukan sejumlah kegiatan di hari pertamanya "ngantor" di IKN.

"(Aktivitasnya) Seperti kegiatan acara harian saat Bapak berkantor di Istana Merdeka Jakarta," katanya.

Ia menyebutkan, ada sejumlah tamu yang akan hadir menemui Presiden Jokowi.

Antara lain, jajaran pejabat Otorita IKN dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kaltim.

Dengan pejabat Otorita IKN, Kepala Negara akan melakukan rapat khusus.

"Rencana Beliau akan Rapat dengan jajaran Otorita IKN didampingi Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg Pratikno) dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Menteri PUPR) Basuki Hadimuljono," papar dia.

"Kemudian juga akan menerima Jajaran Forkompinda Kaltim," tambah Yusuf

Sebelumnya diberitakan Kompas.tv, Yusuf menjelaskan, Kepala Negara rencananya akan bekerja di IKN. selama tiga hari.

"Rencana tiga hari (Presiden Jokowi berkantor di IKN)," kata Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden (Setpres), Yusuf Permana kepada wartawan, Minggu (28/7). 

Ia mengjelaskan, Presiden Jokowi dan istrinya, Iriana akan mengunjungi Ibu Kota Nusantara pada hari ini, Minggu (28/7).

Presiden RI Jokowi mengaku telah menerima laporan bahwa suplai air bersih di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim) sudah tersedia.

Baca Juga: Berkantor di IKN 3 Hari, Begini Kesiapan Infrastruktur di IKN. Berapa Persen?

Jokowi menyampaikan hal itu usai menghadiri acara Indonesia-Pacific Parliamentary Partnership (IPPP) di Jakarta, Kamis (25/7).

"Yang disampaikan ke saya, airnya sudah masuk," kata Jokowi, dikutip Antara.

Ia menjelaskan, rencana untuk berkantor di IKN mulai 28 Juli 2024 tergantung pada kesiapan fasilitas di sana, termasuk perabotan kantor serta sarana dan prasarana pendukung lainnya.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x