Kompas TV nasional rumah pemilu

Luhut Binsar Pandjaitan: Pasangan Prabowo-Gibran Simbol Harapan untuk Indonesia Maju

Kompas.tv - 25 Oktober 2023, 18:34 WIB
luhut-binsar-pandjaitan-pasangan-prabowo-gibran-simbol-harapan-untuk-indonesia-maju
Ketua Dewan Penasihat Partai Golkar Luhut Binsar Pandjaitan di program Rosi KOMPAS TV, Kamis (20/7/2023). (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Nadia Intan Fajarlie | Editor : Gading Persada

"Loyalitas saya kepada beliau tidak pernah luntur," tulis Luhut melalui akun Instagram @luhut.pandjaitan

Menurut Luhut, Presiden Jokowi memiliki integritas, dedikasi, dan contoh yang ditunjukkan dalam setiap aspek kehidupan.

Unggahan Luhut itu diberi keterangan "Catatan dan harapan dari ruang pemulihan" dengan keterangan tempat dan waktu: Singapura, 25 Oktober 2023.

Baca Juga: Prabowo Subianto saat Deklarasi Bacawapres Gibran Rakabuming Raka: Enggak Salah Pilih, Paten Enggak?

Sebagaimana telah diberitakan Kompas.tv sebelumnya, pasangan Prabowo Gibran mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) siang tadi, Rabu (25/10).

“Baru saja kami datang menyerahkan berkas sebagai langkah untuk kami maju sebagai calon presiden dan calon wakil presiden untuk pemilu yang akan datang dan untuk masa bakti 2024-2029,” ucap Prabowo Subianto di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Rabu (25/10).

“Saya atas nama Koalisi Indonesia Maju, ingin mengucapkan terima kasih kepada semua unsur, semua pihak yang telah membantu, membawa kita sampai ke hari pendaftaran ini,” sambungnya.

Prabowo mengklaim, dirinya dan Gibran siap maju dengan membawa program, visi dan misi, guna membawa Indonesia yang lebih baik.

“Setelah ini, kami akan ikuti semua proses, kami siap untuk maju dengan membawa program kami, membawa visi kami, strategi kami, untuk melanjutkan pembangunan dan mengantar Indonesia sampai menjadi negara yang maju dan yang makmur,” tegas Prabowo.

Ketua KPU Hasyim Asy'ari menyatakan bahwa berkas pendaftaran Prabowo dan Gibran telah lengkap dan masuk ke tahap verifikasi. KPU akan memeriksa kebenaran dan keabsahan dokumen yang dikirimkan.

KPU juga telah menjadwalkan pemeriksaan kesehatan untuk Prabowo dan Gibran yang akan dilakukan di RSPAD Gatot Soebroto pada besok Kamis (26/10) pukul 07.00 WIB.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x