Kompas TV nasional rumah pemilu

Kaesang Terharu Dengar Mars PSI di Rumah Ketum Gerindra, Prabowo: Marsnya Bener Nggak?

Kompas.tv - 12 Oktober 2023, 19:46 WIB
kaesang-terharu-dengar-mars-psi-di-rumah-ketum-gerindra-prabowo-marsnya-bener-nggak
Kaesang Pangarep dan Prabowo Subianto seusai pertemuan mereka di kediaman Prabowo di Kertanegara, Kamis (12/10/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku dirinya beserta pengurus PSI merasa sangat terharu saat berkunjung ke kediaman Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto.

Rasa haru tersebut, kata Kaesang, karena saat ia dan rombongan tiba di kediaman Prabowo di Kertanegara, mereka disambut dengan Mars PSI.

“Sambutannya tadi sangat meriah sekali, jujur kami tadi teman-teman dari PSI sangat terharu karena mars PSI didengungkan di depan rumahnya Bapak, terima kasih,” kata Kaesang usai pertemuan, Kamis (12/10/2023).

Mendengar pernyataan Kaesang, Prabowo menjawabnya dengan bercanda. Ia menanyakan apakah mars yang diperdengarkan sudah benar.

“Marsnya bener nggak tadi?” tanya Prabowo.

Baca Juga: Momen Kaesang Disambut Prabowo dengan Marching Band Mars PSI

“Bener,” jawab Kaesang.

“Saya kira ngarang tadi,” tambah Prabowo berkelakar.

Dalam pernyataannya, Kaesang juga mengaku dirinya telah menyampaikan pada Prabowo bahwa pihaknya sangat menghargai dan berterima kasih atas sikap Prabowo pada PSI selama ini.

“Tadi juga saya sampaikan ke Bapak Ketua Umum Gerindra, walaupun kami partai nonparlemen sekarang, tapi beliau juga berkenan hadir waktiu itu, bahkan jauh sebelum saya menjadi ketua umum,” kata Kaesang.

“Datang langsung ke kantor PSI dan saya rasa banyak teman-teman di sini sangat menghargai dan menghormati apa yang beliau telah lakukan buat kami selama ini.”

Sebelumnya, Prabowo Subianto seusai pertemuannya dengan Ketua Umum PSI, Kamis (12/10/2023), mengatakan ada kesamaan visi antarakedua partai politik.

“Tadi kita di dalam berbincang-bincang, bertukar pikiran tentang situasi kebangaan. Ada kesamaan visi,” tuturnya.

“Kita menghendaki suatu politik dan gaya demokrasi yang sejuk, yang penuh persahabatan, kekeluargaan, kerukunan, dan persatuan.”


 

Prabowo menambahkan, keduanya memiliki pemikiran yang sama, yakni perbedaan pandangan dan pendapat adalah bagian dari demokrasi.

Baca Juga: Jawaban Dewan Pembina PSI Soal Kaesang Bakal Kunjungi Kediaman Prabowo Sore Ini

“Yang kita inginkan, suatu persaingan yang sehat dan penuh keakraban.”

Dalam kesempatan itu, Prabowo juga mengatakan bahwa dirinya dan keluarga besar Partai Gerindra mendapat kehormatan dengan dikunjungi oleh pengurus PSI.

“Bisa dikatakan ini adalah pertemuan kedua secara formal, yang terdahulu saya yang datang ke tempat PSI, dan hari ini merka datang ke tempat saya.”




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x