Kompas TV nasional hukum

Firli Bahuri soal Dugaan Pemerasan oleh Pimpinan KPK di Kasus Korupsi Kementan: Itu Tidak Benar

Kompas.tv - 5 Oktober 2023, 22:04 WIB
firli-bahuri-soal-dugaan-pemerasan-oleh-pimpinan-kpk-di-kasus-korupsi-kementan-itu-tidak-benar
Foto Arsip. Ketua KPK Firli Bahuri membantah dirinya dan pimpinan KPK lainnya melakukan pemerasan dalam pengusutan dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan). (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri membantah dirinya dan pimpinan KPK lainnya melakukan pemerasan dalam pengusutan dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).

Hal ini disampaikan Firli dalam konferensi pers di KPK, Jakarta, Kamis (5/10/2023).

"Kita memahami tentang informasi yang beredar, apa yang jadi isu sekarang, tentu harus kita pahami. Kita sampaikan bahwa hal tersebut tidak benar dan tidak pernah dilakukan oleh pimpinan KPK," kata Firli.

Firli kemudian menyinggung bahwa dirinya hanya memiliki satu ajudan bernama Kevin. Ia mengklaim tak pernah ada orang yang menemui dirinya untuk memberikan sejumlah uang.

"Saya kira nggak ada orang-orang menemui saya apalagi ada isu bahwa menerima sesuatu sejumlah 1 miliar dolar, saya pastikan nggak ada. Siapa yang mau ngasih uang 1 miliar dolar?" jelasnya.

Ia juga menyatakan di Kementerian Pertanian hanya mengenal sosok Syahrul Yasin Limpo yang merupakan Menteri Pertanian (Mentan). Ia mengaku tak mengenal pejabat dengan level di bawah menteri.

"Di Kementerian Pertanian, saya kenalnya hanya menteri. Di saat rapat terbatas maupun sidang kabinet paripurna, saya selalu bicara pada menteri sebelum sidang, itu diambil fotonya," ujarnya.

Firli mengklaim dirinya beserta para pemimpin KPK lainnya juga tidak pernah melakukan hubungan dengan pihak yang berperkara di KPK.

Sebab itu, ia kembali menegaksan bahwa tidak pernah ada pemerasan dalam pengusutan korupsi di Kementan.

Baca Juga: Update Kasus Dugaan Pemerasan oleh Pimpinan KPK, Polda Metro Jaya sudah Periksa 6 Saksi




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x