Kompas TV nasional rumah pemilu

Prabowo: Kita Mau Berkuasa, tapi Atas Seizin Rakyat Indonesia, Berilah Kepercayaan pada Gerindra

Kompas.tv - 10 Juli 2023, 07:45 WIB
prabowo-kita-mau-berkuasa-tapi-atas-seizin-rakyat-indonesia-berilah-kepercayaan-pada-gerindra
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto di kompleks Istana Presiden, Jakarta, Senin (26/6/2023). (Sumber: Kompas TV/Antara)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Desy Afrianti

“Dan akan lebih mampu lagi untuk mengolah semua kekayaan tersebut supaya bisa dimanfaatkan dipergunakan oleh seluruh rakyat Indonesia."

Lebih lanjut, Prabowo berjanji bakal meneruskan apa yang sudah dirintis oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi apabila mendapat kepercayaan dari rakyat Indonesia.

Prabowo menyampaikan demikian ketika membicarakan sumber daya alam yang merupakan kekayaan bangsa Indonesia, harus dapat diolah oleh negara untuk kemakmuran rakyat.

Menurutnya, apabila bahan baku dari sumber daya alam dapat diolah sendiri, nilai jualnya bakal bertambah sebagaimana program hilirisasi yang dikerjakan Jokowi.

"Karena itu saudara-saudara, kita harus yakinkan rakyat, berilah kepercayaan kepada Partai Gerindra, berilah kepercayaan kepada Prabowo Subianto,” tutur Prabowo.

Baca Juga: Prabowo: Ada yang Dukung, Kita Terima, Ada yang Beralih, Tidak Masalah

Yang sudah dirintis oleh Pak Joko Widodo kita teruskan, kita tingkatkan. Kita bangun Indonesia untuk semakmur-makmurnya demi rakyat Indonesia.”

Selain itu, dalam kesempatan yang sama, Prabowo menyinggung banyak politisi yang memberikan banyak janji menjelang Pemilihan Umum atau pemilu. 


Terkait janji manis politisi tersebut, Prabowo mengingatkan kepada kader Gerindra agar tidak boleh hanya berjanji tanpa realisasi.

"Kita tidak mau sesumbar janji, tapi kita harus selalu berani, berani untuk menetapkan tujuan. Berani untuk menetapkan arah,” kata Prabowo. 

“Tujuan kita, arah kita, Indonesia adil dan makmur, Indonesia bangsa yang benar-benar sejahtera untuk seluruh rakyat Indonesia.”

Baca Juga: Dikunjungi Prabowo usai Berhaji, Cak Imin Sambut dengan Air Zamzam: Insyaallah Seger, Waras, Menang




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x