JAKARTA, KOMPAS.TV - Penasihat Hukum David Ozora, Mellisa Anggraini mengungkapkan kondisi terkini kliennya yang tengah dirawat intensif di rumah sakit Mayapada, Jakarta Selatan.
Mellisa menyebut, David udah dapat menerima komunikasi dari sekitar, meski belum bisa merespons seperti sedia kala.
Dia juga mengatakan bahwa memori atau daya ingat David belum sesuai atau masih acak.
"Saya mencoba ajak komunikasi, ternyata memang komunikasi David ini sifatnya masih satu arah dan banyak sekali dari memori dia yang lompat-lompat," kata Mellisa dalam Sapa Indonesia Malam, Kompas TV, Minggu (9/4/2023).
"Jadi memang daya ingat, memorinya masih belum sesuai, masih lompat-lompat."
"Artinya dia belum bisa menjawab sesuai dengan semestinya."
Mellisa menyebut, jika lebih dari satu pembahasan atau berkaitan dengan angka, komunikasi David langsung buyar.
"Jadi memang masih membutuhkan asesmen lebih lanjut terkait kognitifnya," tegasnya.
Kendati demikian, pihak keluarga sudah sangat bersyukur dengan perkembangan kondisi David saat ini.
"Tetapi keluarga untuk perkembangan saat ini sudah sangat bersyukur. Dokter juga katakan ini bagian dari mukjizat dan doa-doa seluruh masyarakat Indonesia," jelasnya.
Baca Juga: Pembacaan Vonis AG Pacar Mario Dandy Bakal Digelar di Ruang Sidang Anak, Terdakwa Boleh Tidak Hadir
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.