Kompas TV nasional rumah pemilu

"Endorse" Kepala BIN ke Prabowo: Banjir Kritik dari Demokrat, PKS, NasDem, tapi Gerindra Bahagia

Kompas.tv - 23 Maret 2023, 06:55 WIB
endorse-kepala-bin-ke-prabowo-banjir-kritik-dari-demokrat-pks-nasdem-tapi-gerindra-bahagia
Kepala BIN Budi Gunawan saat pidato di hadapan Presiden Jokowi dan Menteri Pertahan Prabowo Subianto, Selasa (21/3/2023) di Papua (Sumber: Ist)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah partai politik peserta pemilu 2024 mengkritik keras sinyal dukungan terbuka yang dilontarkan oleh Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan kepada Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto. 

Diketahui, Budi Gunawan menyebut aura Presiden Joko Widodo atau Jokowi kini berpindah ke Prabowo Subianto, serta mendoakannya sukses di Pilpres 2024. Pernyataan itu dilontarkan Kepala BIN langsung di depan Presiden Jokowi dan Prabowo di Papua, Selasa (21/3/2023) lalu. 

Partai Demokrat, misalnya, secara terbuka mengkritik keras upaya 'endorse' dari petinggi lembaga negara itu.

"Berbagai spekulasi bisa berkembang akibat pernyataan Kepala BIN yang terbaca sebagai bentuk dukungan seperti ini," kata  Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani kepada wartawan Rabu (22/3). 

"Termasuk spekulasi akan adanya operasi intelijen untuk pemenangan kandidat (capres) tertentu," tambah Kamhar.

Senada dengan Demokrat, PKS juga melayangkan kritik keras. Bahkan menyarankan Budi Gunawan masuk partai politik jika bicara soal dukungan politik ke calon tertentu. 

"Kalau mau ikut berpolitik praktis, dipersilakan masuk partai politik dan atau ikut sebagai peserta Pemilu," kata Wakil Sekretaris Jenderal PKS Ahmad Fathul Bari, Rabu. 

Baca Juga: Saat Demokrat Geram Kepala BIN "Endorse" Prabowo, Singgung Spekulasi Ada Operasi Intelijen di Pemilu

Nasdem pun serupa, Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie alias Gus Choi bahkan menyebut, kini nuansa politik kental di BIN. 

"Sejak kepemimpinan sekarang, BIN bernuansa politis," kata Gus Choi kepada wartawan, Rabu (22/3).

"Kalau BIN ikut operasi politik untuk kemenangan capres tertentu untuk partai politik tertentu dan serta merta melakukan gangguan terhadap yang lain, itu namanya Badan Intelejen Norak," tegasnya.

Baca Juga: Didoakan Kepala BIN Sukses di Pilpres, Jubir: Sangat Berarti bagi Prabowo, Kini Belajar ke Jokowi

Gerindra pun Bahagia 

Adapun partai dari Prabowo, Gerindra bahagia dan menyabut positif pernyataan Kepala BIN tersebut. 

"Kita menilai itu pernyataan yang iklas dari seorang dengan kaliber negarawan seperti Pak BG," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman Rabu (22/3/2023).

Sementara, Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, menyebut, doa dukungan dan pernyataan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan sangat berarti bagi Prabowo Subianto. 

"Tentu doa itu sangat berarti bagi Prabowo, dan tentu berterima kasih," katanya, Rabu (22/3/2023) saat dihubungi KOMPAS.TV 

"Tentu pak prabowo akan banyak belajar dari jokowi, karena beliau presiden 2 periode. Banyak yang harus dipelajari dari Pak Jokowi, itu sedang dan sekarang dipelajari pak Prabowo," tambahnya. 

Baca Juga: Kepala BIN Sebut Aura Jokowi di Prabowo, Pengamat: Dukungan Sangat Mahal, Endorse Kan Sudah Biasa

Adapun KOMPAS.TV sendiri sudah berusaha menghubungi pihak PDI Perjuangan melalui juru bicara partai Deddy Sitorus, namun sampai berita ini diturunkan, masih belum dijawab. 


 




Sumber : Kompas TV/Kompas.com/Tribunnews




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x