Kompas TV nasional kesehatan

Fakta-fakta Ciki Ngebul, Jajanan Populer namun Menyimpan Efek Berbahaya

Kompas.tv - 13 Januari 2023, 12:09 WIB
fakta-fakta-ciki-ngebul-jajanan-populer-namun-menyimpan-efek-berbahaya
Ilustrasi - Fakta-fakta ciki ngebul, jajanan populer namun menyimpan efek berbahaya. (Sumber: Kompas.tv/Natalia)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Desy Afrianti

"Nitrogen cair bisa menyebabkan radang dingin dan luka bakar terutama pada beberapa jaringan lunak seperti kulit," kata Maxi di Jakarta, Rabu, mengutip dari pemberitaan Kompastv sebelumnya.

Uap dari makanan atau minuman yang diproses menggunakan nitrogen cair juga dapat memicu kesulitan bernapas yang cukup parah, jika dihirup dalam jumlah yang banyak.

Mengonsumsi nitrogen cair juga dapat menyebabkan tenggorokan terasa terbakar. Pasalnya, nitrogen cair memiliki suhu yang sangat dingin jika bersentuhan langsung dengan organ tubuh.

"Bahkan, tidak sedikit kasus terparah yang menunjukkan bahwa ice smoke dapat memicu kerusakan internal organ tubuh," ujarnya.

Sebenarnya amankah nitrogen cair untuk makanan?

Melansir dari BBC, saat ini belum ada regulasi mengenai penggunaan nitrogen cair sebagai bahan tambahan pada makanan.

Pedoman Cara Pengolahan dan Penanganan Pangan Olahan Beku yang Baik dari Badan POM menyebut nitrogen cair sebagai bahan pembeku kriogenik untuk proses pembekuan ultra cepat (ultra rapid freezer) untuk bahan-bahan mentah yang biasa disimpan, bukan konsumsi secara langsung.

Menurut Badan POM Amerika Serikat, Food and Drug Administration (FDA), juga tidak secara spesifik melarang penggunaan nitrogen cair atau dry ice untuk persiapan makanan yang dijual di retail atau tempat pelayanan pangan.

FDA bilang, persoalan keamanan terkait penggunaan nitrogen cair dan dry ice dalam pengolahan makanan dan minuman di sektor ritel didasari pada bentuk fisik substansi. Alih-alih sifat beracun, bahayanya disebut karena kecelakaan seputar penggunaannya.

Baca Juga: Chiki Ngebul Telan Korban, Kemenkes Ungkap Bahaya Makanan yang Mengandung Nitrogen Cair

Larangan dari Kemenkes

Kemenkes meminta semua pihak untuk meningkatkan kewaspadaan, terhadap bahaya konsumsi jajanan ice smoke atau ciki ngebul yang banyak dijual.

Hal ini dilakukan untuk mencegah kasus keracunan pangan yang lebih parah akibat konsumsi nitrogen cair yang berlebihan.

Imbauan tersebut disampaikan dalam Surat Edaran Nomor KL.02.02/C/90/2023 tentang Pengawasan Terhadap Penggunaan Nitrogen Cair Pada Produk Pangan Siap Saji, yang ditandatangani oleh Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Maxi Rein Rondonuwu pada 6 Januari 2023.

“Surat Edaran ini dimaksudkan sebagai upaya pencegahan dan peningkatan kewaspadaan pada penggunaan nitrogen cair pada pangan siap saji untuk mencegah terjadinya keracunan pangan,” kata Dirjen Maxi dalam siaran pers, Rabu (11/1/2023).




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x