SOLO, KOMPAS.TV - Sekitar 16.000 porsi makanan dibagikan secara gratis dalam perayaan pernikahan putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di car free day ( CFD) Jalan Slamet Riyadi, Kota Solo, Jawa Tengah, Minggu (11/12/2022) pagi.
Juru bicara pernikahan Kaesang - Erina sekaligus Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, mengatakan, pihaknya juga akan membagikan souvenir pernikahan secara cuma-cuma untuk warga yang hadir di CFD Solo.
"Makanan dari perusahaan kami sendiri. Wis packingan kabeh (sudah dikemas semua). Nonton boleh, ikut makan boleh, ambil souvenir boleh," terang Gibran, Kamis (1/12).
Lokasi pembagian makanan gratis pernikahan Kaesang dan Erina iti ada di beberapa titik, di antaranya pedestrian Plasa Sriwedari Jalan Slamet Riyadi dan kawasan Ngarsapura Jalan Diponegoro.
Berdasarkan pantauan KOMPAS.TV, Minggu pagi di Jalan Slamet Riyadi, ribuan orang telah berjalan menuju lokasi CFD sejak pukul 06.30 WIB. Personel pengamanan pun tampak berjaga di sejumlah titik.
Baca Juga: Andika Perkasa Amankan Kirab Kaesang-Erina di Solo: Kalau Ada Dinamika, Saya Bisa Respon Cepat
Dansir dari Tribunnews, daftar 15 jenis makanan akan dibagikan untuk warga Solo yang datang ke area CFD, yakni:
1. Mangkokku
Usaha ricebowl ini merupakan usaha makanan yang didirikan oleh Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep yang berkolaborasi dengan Chef Arnold.
2. Asinan Legenda
Asinan buah yang berbasis di Kebonsari, Sumbersari, Jember.
3. Sorgum Foods
Produk kemasan yang berbasis di Jakarta Pusat ini juga akan ambil bagian.
4. PT Panca Mitra Multiperdana Tbk (PMMP)
Perusahaan pengekspor udang ini juga akan membagikan makanan gratis.
5. Sang Pisang
Produk olahan pisang milik Kaesang Pangarep juga akan membagikan produknya.
6. Yang Ayam
Yang Ayam merupakan produk makanan ayam goreng cepat saji milik Kaesang Pangarep.
Baca Juga: Ditanya Persiapan Pesta Pernikahan Hari Ini, Kaesang Pangarep: Apa ya, Minum Susu!
7. Let's Toast
Restoran toast yang berbasis di Jakarta Selatan juga ikut membagikan makanan.
8. Tricks Potato Crispy
Produk kentang krispi ini juga akan membagikan produknya.
9. Grandis Barn
Grandis Barn merupakan restoran di Colomadu Karanganyar yang ikut berpartisipasi.
10. Mommisu
Usaha yang bergerak di bidang kue dan roti ini juga akan ikut berpartisipasi.
11. Roti Maryam Naifa
Lalu ada produk roti maryam yang juga akan membagikan produknya.
12. Amaw's Martabak
Martabak manis yang berbasis di Jakarta ini juga ikut berpartisipasi.
13. Mandapal
Produk ricebowl ini juga akan ikut membagikan makanan gratis.
14. Mie Comblang
Lalu ada Mie Comblang mie ayam kekinian yang juga akan membagikan produknya
15. Kebab Turki Baba Rafi
Terakhir kebab Turki Baba Rafi juga akan ikut berpartisipasi.
Sebagai informasi, usai menggelar ijab kabul di Yogyakarta pada Sabtu (10/12) kemarin, rangkaian pesta pernikahan Kaesang-Erina akan diadakan di Loji Gandrung dan Pura Mangkunegaran Kota Solo pada Minggu, 11 Desember 2022.
Nantinya, pengantin akan diarak dari dua tempat tersebut melalui Jalan Slamet Riyadi dan Jalan Diponegoro.
Di sepanjang jalan itulah tiap booth menyediakan makanan dan souvenir gratis.
Sumber : Kompas TV/Tribunnews
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.