Tak lama kemudian, pelaku yang ternyata membawa bom langsung meledakkan diri.
Ledakan tersebut menyebabkan pelaku tewas di tempat.
"Pelaku membawa bom tersebut meninggal dunia di lobi Polsek Astanaanyar," ujar Kombes Awin.
Selain itu, akibat peristiwa tersebut, sebanyak tiga anggota polisi mengalami luka-luka dan kini sudah dilarikan ke rumah sakit.
"Sekarang sedang dirawat di RS Polri Sartika Asih," ucap Aswin.
Kombes Aswin menambahkan pihaknya langsung mengamankan lokasi kejadian dalam radius 200 meter dari tempat terjadinya ledakan.
Baca Juga: Tim Gegana Tiba di Polsek Astana Anyar, Humas Polri Konfirmasi Bom Bunuh Diri, Pelaku Tewas
“Jadi, jalan raya akses ke Polsek Astana Anyar kami tutup. Termasuk pintu masuk polsek di depan dan belakang, seluruhnya kami tutup,” tutur Aswin.
Ia pun meminta kepada masyarakat untuk tidak mendekat ke lokasi ledakan dan menerobos garis polisi yang sudah terpasang.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.