Kompas TV nasional hukum

Jaksa Curiga ART Ferdy Sambo Gunakan Handsfree saat Bersaksi di Sidang Terdakwa Bharada Eliezer

Kompas.tv - 31 Oktober 2022, 15:12 WIB
jaksa-curiga-art-ferdy-sambo-gunakan-handsfree-saat-bersaksi-di-sidang-terdakwa-bharada-eliezer
Jaksa Penuntut Umum (JPU) curiga bahwa asisten rumah tangga keluarga Ferdy Sambo menggunakan handsfree saat bersaksi di persidangan. (Sumber: Tangkapan layar YouTube Kompas TV/Ninuk)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

KOMPAS.TV - Jaksa Penuntut Umum (JPU) pada kasus dugaan pembunuhan terhadap Brigadir J alias Nofriansyah Yosua Hutabarat, untuk terdakwa Bharada Richard Eliezer, curiga bahwa asisten rumah tangga keluarga Ferdy Sambo menggunakan handsfree saat bersaksi di persidangan.

Kecurigaan itu diungkapkan langsung oleh jaksa dalam sidang dengan agenda pemeriksaan saksi untuk terdakwa Richard Eliezer, di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (31/10/2022).

Jaksa curiga bahwa Susi, ART Ferdy Sambo menjawab pertanyaan dalam persidangan berdasarkan arahan pihak tertentu melalui handsfree.

“Saksi ya seperti terdiam ada jeda. Saudara jujur saja jawab saudara saksi di dalam jilbab ada mengunakan handsfree tidak? Ada yang mengajari saudara sekarang?” tanya Jaksa.

“Tidak ada,” jawab Susi.

Baca Juga: Hakim Tanya Berkali-kali Siapa yang Melahirkan Anak Terakhir Ferdy Sambo, Ini Jawaban ART Susi

Sebelumnya, majelis hakim pada kasus itu memerintahkan agar Susi, asisten rumah tangga (ART) keluarga Ferdy Sambo dipisahkan dari saksi lain.

Perintah majelis hakim tersebut disampaikan untuk mengetahui sejauh mana Susi berbohong dalam menyampaikan keterangan sebagai saksi untuk terdakwa Richard Eliezer.


 

“Setelah sidang ini, saudara saksi ini tolong dipisahkan dengan saksi yang lain,” kata Ketua Majelis Hakim, ahyu Iman Santosa, dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (31/10/2022).




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x