Kompas TV nasional sosok

Kisah Bung Hatta dan Tokoh PKI Alimin: Keras dalam Perbedaan Paham, Dijenguk Ketika Sakit

Kompas.tv - 29 September 2022, 05:35 WIB
kisah-bung-hatta-dan-tokoh-pki-alimin-keras-dalam-perbedaan-paham-dijenguk-ketika-sakit
Bung Hatta (berdiri) ketika menjelaskan lagi pendapatnya tentang saat-saat menjelang Proklamasi Kemerdekaan di rumah bekas penculiknya, Singgih (baju batik hitam). Tampak dari kiri kekanan: GPH Djatikusumo, D. Matullesy SH, Singgih, Mayjen (Purn) Sungkono, Bung Hatta, dan bekas tamtama PETA Hamdhani, yang membantu Singgih dalam penculikan Soekarno Hatta ke Rengasdengklok. (Sumber: Kompas/JB Suratno)
Penulis : Iman Firdaus | Editor : Gading Persada

"Sudah tidur saja, kau masih belum kuat bangkit," ujar Hatta.

Alimin pun akhirnya tetap berbaring meski sesekali berusaha untuk duduk.

Baca Juga: Mengenang 120 Tahun Mohammad Hatta, Proklamator Jujur Sederhana yang Tak Pernah Bosan Dikisahkan

Waktu itu, seluruh keluarga Alimin hadir di sana. Mereka tampak gembira dijenguk oleh Hatta.

Sementara Hatta tampak iba melihat keadaan sahabatnya itu. Dan ketika jam besuk habis, Hatta pun pamit pulang.  

Sebelum meninggalkan ruangan, dia sempat berujar kepada Alimin.

"Sudah ya, kami pulang. Saya doakan mudah-mudahan kau lekas sembuh," katanya.

Wangsa Widjaja terharu dengan sikap Hatta.

"Jika saya diminta untuk menilai sikap Bung Hatta, sekali lagi saya tegaskan, bahwa dari dua kejadian kecil itu saja sudah dapat dilihat sikap Bung Hatta yang tidak mau memusuhi orang-orang yang menganut ideologi yang ditentangnya," katanya.

Baca Juga: Kisah Mohammad Hatta Zaman Kolonial, Diasingkan dan Pindah ke "Rumah Setan" tanpa Diganggu

Bagi Hatta, perbedaan keyakinan politik dengan tokoh lain tidak pernah menjadikan  dia bermusuhan secara pribadi dengan tokoh itu.      

     
 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x