Kompas TV nasional politik

SBY Bertemu Jusuf Kalla di Cikeas, Cerita soal Aktivitas hingga Bahas Masa Depan Bangsa

Kompas.tv - 23 Juni 2022, 13:53 WIB
sby-bertemu-jusuf-kalla-di-cikeas-cerita-soal-aktivitas-hingga-bahas-masa-depan-bangsa
Presiden ke 6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden ke 10 dan 12, Jusuf Kalla bertemu di Cikeas, Kamis (23/6/2022) (Sumber: Tangkapan layar akun twitter @ossydermawan)
Penulis : Vidi Batlolone | Editor : Fadhilah

Baca Juga: PKS Kunjungi Nasdem, Pengamat Politik Sebut Nama Anies Baswedan jadi Magnet Koalisi Pilpres 2024!

SBY juga menunjukan karya terbarunya yaitu lukisan pemandangan Grand Canyon di Amerika Serikat.

“Kalau yang ini lima hari,” ucapnya.

Jusuf Kalla juga tampak menceritakan aktivitas terkininya kepada SBY. JK menyatakan, dia mulai menekuni bidang sosial.

“Dari bisnis, ke politik sekarang ke sosial,” ujar JK.

SBY kemudian menimpali, “Pak JK memang kekuatannya di sosial dari dulu."

Baca Juga: Adi Prayitno: Partai Nasdem Tetapkan 3 Capres yang Unggul untuk Menarik Perhatian & Dapatkan Koalisi

SBY mengatakan, kegiatannya kini melukis dan sesekali menulis. Sedangkan soal politik, SBY menyatakan hanya sesekali memberikan nasihat kepada Partai Demokrat.

Ossy menyatakan, dalam pertemuan tersebut kedua tokoh itu saling bertukar pikiran dan pandangan menyangkut masa depan bangsa.

“Meskipun keduanya tidak lagi aktif dalam kegiatan politik sehari-hari, namun masih terpanggil untuk ikut memikirkan jalan menuju Indonesia yang lebih baik dan lebih sejahtera."

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x