“Pertama masuk kamar, yang saya ucapkan adalah subhanallah. Ini seperti mimpi, baru pertama kali lihat hotel seperti ini. Cakep banget,” paparnya.
Kamar untuk Pardian sendiri begitu luas. Terdiri dari empat kamar, dua kamar mandi, ada televisi besar, ruang untuk pertemuan, serta sofa besar untuk sekadar meregangkan kaki.
“Jadi, kita nyaman banget deh,” tutupnya.
Baca Juga: Cerita Kuliner Bawaan Jemaah Haji Indonesia: Bumbu Pecel, Rendang dan Teri
Seperti diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, ada 1.300 jemaah haji Indonesia yang beruntung menempati hotel bintang 5 di Madinah.
Hal itu diungkap Kepala Seksi Akomodasi Daerah Kerja (Daker) Madinah Ihsan Faisal yang menjelaskan bahwa ada empat kloter yang kebagian kamar di hotel bintang 5 ini.
Menurut Ihsan, sistem untuk mendapatkan fasilitas hotel ini ternyata acak dan tidak ada perlakuan atau fasilitas khusus yang berbeda dengan jemaah lainnya.
Hanya saja, menurut Ihsan, jemaah haji 2022 bisa menikmati fasilitas hotel bintang 5 ini selama mereka ada di Madinah saja.
Fasilitas ini didapat karena adanya satu kebijakan pemerintah Arab Saudi yang memberikan fasilitas hotel bintang 5 pada jemaah.
Siapa saja kloter jemaah haji yang beruntung itu?
Menurut Faisal, empat kloter tersebut berasal dari embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS), Surabaya (SUB), dan Batam (BTH).
"Jemaah dari empat kloter itu ditempatkan di hotel Pullman Zamzam Madinah, hotel bintang 5 berstandar, pelayanan dan fasilitas internasional. Jarak ke Masjid Nabawi hanya 50 meter," katanya, di Madinah, Selasa (14/6/2022).
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.