JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut sejumlah sorotan berita sepanjang Senin (13/6/2022) kemarin di KOMPAS TV.
Berita pertama, jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dimakamkan di area Islamic Center Baitul Ridwan, Cimaung, Kabupaten Bandung, pada Senin (13/6).
Sorotan berita kedua, pemerintah resmi menaikkan tarif listrik untuk lima golongan, mulai 1 Juli 2022.
Berita terakhir, Aktor laga Indonesia Iko Uwais dilaporkan seorang warga atas dugaan pemukulan dan pengeroyokan.
1. Prosesi Pemakaman Eril
Jenazah putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/22) siang.
Tampak Ridwan Kamil, sang istri Atalia kemudian kedua adik dari Eril, Camillia Laetitia Azzahra dan Arkana Aidan Misbach beserta keluarga besar lainnya, mendampingi prosesi pemakaman di sisi liang lahat.
Dipantau langsung dari tayangan Breaking News KOMPAS TV, nampak petugas pemakaman berseragam biru berjumlah setidaknya delapan orang membantu menurunkan jenazah Eril ke liang lahad.
Baca Juga: Prosesi Pemakaman Eril Selesai, Ridwan Kamil Ucapkan Terima Kasih untuk Jokowi hingga Masyarakat
Ridwan Kamil dan istrinya Atalia berdiri di sisi liang lahaD mendampingi prosesi pemakaman.
Usai diturunkan ke liang lahad, Ridwan Kamil kemudian memulai menyekop tanah untuk menutup pemakaman Eril. Prosesi ini kemudian dilanjutkan oleh delapan petugas pemakaman tersebut.
Cek berita selengkapnya, disini.
2. Tarif Listrik 5 Golongan Naik
Pemerintah resmi menaikkan tarif listrik untuk lima golongan, mulai 1 Juli 2022.
Kelima golongan itu adalah golongan R2 (3.500-5.500 VA) atau rumah tangga menengah, R3 (6.600 VA ke atas) atau rumah tangga, P1 (6.600VA sampai 200kVA) atau kantor pemerintah di tegangan rendah, P2 (200 kVA ke atas) atau kantor pemerintah, dan P3 atau Penerangan Jalan Umum di tegangan rendah.
"Kita fokus pada golongan yang non subsidi di antaranya dengan pertimbangan dan rangkaian rapat koordinasi, maka kemudian kita putuskan mana yang kemudian diperlukan koreksi. Ada rumah tangga, bisnis industri besar. Yang rumah tangga kecil kita masih proteksi," kata Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana, Senin (13/6/2022).
"Dari 13 (golongan non subsidi) yang disesuaikan 5. Dua golongan rumah tangga," ujarnya.
Cek berita selengkapnya, disini.
Baca Juga: Penaikan Tarif Listrik untuk Pelanggan Kelas Menengah Dinilai Sudah Tepat Waktu
3. Iko Uwais dilaporkan ke Polisi
Aktor laga Iko Uwais dilaporkan ke Polres Metro Bekasi Kota atas dugaan pemukulan.
Laporan terhadap Iko dibenarkan Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Ivan.
"Benar, sudah kita Terima laporannya hari Minggu, kita proses," kata Kompol Ivan, Senin (13/6/2022).
Namun demikian, Ivan belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut terkait laporan terhadap aktor dalam film "The Raid" itu.
Sebab, kata Ivan, saat ini pihak kepolisian masih akan mengumpulkan sejumlah sanksi-saksi terkait laporan itu.
Cek berita selengkapnya, disini.
Baca Juga: Ini Kronologi Dugaan Iko Uwais Pukul Korban di Bekasi, Berawal Saat Ditagih Pelunasan Jasa Desain
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.